Kemudian, Judika juga mencoba menirukannya.
Hingga akhirnya, Bunga Citra Lestari juga ikut berjoget.
Namun, yang membuat penonton dan para juri tertawa adalah saat Anang Hermansyah dan Ari Lasso juga joget.
"Tagitagita," ujar semua orang ikut bernyanyi.
Tiara kemudian ditanya Ari Lasso bagaimana perasaannya saat menyanyikan lagu tersebut.
Tiara mengatakan ia senang akhirnya bisa menyanyikan lagu berirama dangdut.
"Senang aja biar joget bareng se-studio," ujarnya.
Ari Lasso mengatakan memang ada dua faktor yang membuat Tiara luar biasa.
Pertama, Tiara bisa memadukan keindahan suaranya dengan dangdut klasik.
"(Kemudian bisa) memadukan dengan 'keliaran' saat tadi bercendol dawet, itu luar biasa," ujar Ari Lasso.
Ari kemudian meluruskan arti dari 'liar' yang disebutnya.
Menurutnya, liar yang dimaksudnya berarti bisa total dalam penampilannya.
"Kamu punya kekuatan yang unik, postur wajah kalem, tapi ketika cendol dawet, kamu liar sekali (total) dan luar biasa sekali," ujarnya.
Lalu, Maia Estianty juga mencoba meluruskan maksud dari 'liar' yang disebut Ari Lasso.
Menurut dia, liar bukan berarti nakal.
"Tapi liar dalam arti, keluarkan, kebebasan, tadi tuh keluar banget di dangdut ini," ujar Maia.
(*)