Find Us On Social Media :

Ngamen di Lampu Merah Demi Sesuap Nasi, Via Vallen Curhat tentang Masa Lalunya yang Suram kepada Boy William: Dapet 10 Ribu Langsung Pulang Aku!

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Selasa, 14 Januari 2020 | 17:07 WIB

Ngamen di Lampu Merah Demi Sesuap Nasi, Via Vallen Curhat tentang Masa Lalunya yang Suram kepada Boy William: Dapet 10 Ribu Langsung Pulang Aku!

“Kamu awalnya gimana sih kariermu? Aku denger banyak cerita dulu kamu dari panggung ke panggung,” cecar Boy William kepada Via Vallen yang duduk semobil dengannya.

Tanpa malu-malu, Via Vallen langsung mengaku ia awalnya mengenal dunia tarik suara justru dari jalanan.

Ya, dara 28 tahun itu ternyata pernah jadi pengamen di lampu merah kala masih berusia belia.

Baca Juga: Kini Sukses Jadi Pedangdut Tajir, Via Vallen Persembahkan Buket Bunga Berisi Uang Jutaan Rupiah untuk sang Ibunda di Hari Ibu: Terima Kasih Perempuan Hebatku

“Aku tuh ngamen dulu,” akunya blak-blakan.

“Pinggir jalan?” sahut Boy William tak percaya.

“Sumpah demi Allah,” jawab Via berusaha meyakinkan.

Baca Juga: Habiskan Masa Mudanya untuk Mengurus Anak-anak, Ibunda Via Vallen Dapatkan Kejutan Buket Uang 100 Ribuan Saat Perayaan Hari Ibu

Usut punya usut, keterbatasan ekonomi keluarganya lah yang membuat ia nekat jadi pengamen.

Demi sesuap nasi, artis bernama asli Maulidia Octavia itu tak gengsi untuk berdendang di antara padatnya kendaraan yang berlalu lalang.