Grid.id - Apakah Anda pernah mengalami rasa nyeri di sendi-sendi, terutama tangan dan kaki?
Bisa jadi, kadar asam urat dalam darah Anda sedang dalam level tertinggi.
Bagaimana mengetahui kadar asam urat tinggi? Tentu saja harus melalui tes darah di laboratorium.
Baca Juga: Kenali 12 Gejala Asam Urat yang Tinggi pada Tangan dan Kaki yang Bikin Gerakan jadi Terbatas
Mereka yang menderita kadar asam urat tinggi dalam darah, merasa sulit untuk memilih makanan yang tepat dan sehat yang dapat mereka sertakan dalam diet mereka.
Berikut ini beberapa makanan sehat yang dapat membantu mengatur asam urat dalam darah kita.
Teh hijau
Teh hijau kaya akan kandungan katekin tinggi yang merupakan antioksidan kuat. Catechin, sebagaimana diyakini oleh banyak orang, digunakan untuk memperlambat produksi jenis enzim tertentu dalam tubuh.