Tanggapan Asty terekam dalam video Youtube unggahan TRANS TV Official pada Selasa (13/1/2020).
"Mungkin ya, kami diberi kesempatan buat saling mengenal, diberi kesempatan untuk bersama-sama, diberi kesempatan untuk mengetahui kekurangan atau kelebihannya," ujar Asty pada media.
"Kalau mencintai kelebihan itu mudah. Tapi mencintai kekurangan itu susah dan penuh proses kalo menurut saya," tambahnya.
Karena itulah, Asty merasa dia diberikan waktu lebih untuk mengenal lebih dalam sosok suaminya ini.
"Mungkin ini lagi dikasih waktu buat itu (mengenal lebih dalam) kali ya," tutur artis asal Semarang ini.
Selain itu, mereka juga masih ingin bepergian ke berbagai tempat bersama pasangan.
"Kan dulu susah ya kalau mau pergi berdua, pacaran gitu susah. Jadi setelah menikah itu puas banget," jelas Asty.
(*)