Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Sebuah foto ibu dan anak mendadak viral di Tiongkok.
Bukan foto ibu anak biasa yang sedang tertawa bahagia, foto ini menyimpan kisah pilu di baliknya.
Dikutip dari artikel terbitan Nextshark (27/03/2018), kisah Guo Yinzhen (45) dan anaknya Guo Zhenghan (3) cukup menarik perhatian masyarakat Tiongkok setelah foto mereka beredar.
Meski diambil pada Desember tahun lalu, foto Yinzhen dan anaknya ini baru-baru saja membuat publik tercekat.
Bagaimana tidak, potret haru saat Yinzhen berada di luar rumah sakit bersama anaknya ini mengundang seribu tanya.
Foto itu ternyata diambil ketika anak Yinzhen yang menderita sakit Hidrosefalus bawaan harus keluar dari rumah sakit karena urusan biaya.
Dalam foto itu terlihat Yinzhen menangis di hadapan sang anak sambil memeluknya.
Sang anak yang tak tahu apa-apa hanya bisa memandang ibunya yang sedang terisak.
Ribuan komentar mengenai penanganan kesehatan di Tiongkok pun kemudian muncul setelah foto itu beredar.
Diketahui Yinzhen adalah seorang pekerja pabrik yang telah kehilangan pekerjaan setelah melahirkan Zhenghan.
Tahun lalu, Yinzhen bercerai dengan suaminya dan harus menjadi orang tua tunggal untuk anaknya.
(BACA : Foto Akad Nikah Jadi Viral, Mempelai Pria Tertangkap Kamera Sedang Bermain Game)
Sejak perceraian itu ia kembali ke desa di daerah Datian, Provinsi Fujian ke tempat orang tuanya dan menjadi seorang pemetik teh.
Di sana ia merawat Zhenghan seorang diri hingga akhirnya sang anak terkena infeksi.
Zhenghan akhirnya di bawa ke Rumah Sakit Anak Shanghai untuk menjalani perawatan.
Namun biaya lama kelamaan makin melambung.
Yinzhen mulai kehabisan biaya meski telah dibantu oleh orang tuanya.
Ia membutuhkan lebih dari Rp 200 juta lagi untuk biaya pengobatan Zhenghan.
Jika di total, ibu satu anak ini telah menghabiskan lebih dari Rp 800 juta.
Kisah ini pun akhirnya membuat netizen bertanya-tanya terkait asuransi medis pedesaan di sana.
Menurut Weibo, asuransi medis pedesaan tidak berlaku di provinsi yang berbeda.
Oleh karenanya, ibu Zhenghan harus menanggung biaya sendiri untuk perawatan.
Untungnya, setelah foto mereka viral, mereka mendapat bantuan dari Yayasan Xiaoxingxin sehingga Zhenghan bisa segera mendapat perawatan.
Dari berita baru yang di dapat, yayasan mengumumkan bahwa kini perkembangan otak Zhenghan mulai membaik dan infeksi yang dideritanya telah hilang.(*)