Grid.ID - Pangeran Harry dan Meghan Markle akan melangsungkan pernikahan pada 19 Mei mendatang.
St. George's Chapel di Kastil Windsor akan menjadi tempat keduanya menukar janji suci.
Tapi sebelum menikah, Meghan akan mendapatkan sebuah hadiah istimewa dari Istana Kensington.
Mengapa disebut istimewa? Karena hadiah ini bukanlah barang yang bisa dibeli dengan uang.
Meghan dan keluarganya akan mendapatkan sebuah lambang.
Lambang adalah tradisi yang sudah ada sejak lama, yaitu sejak Abad Pertengahan.
Lambang ini menyiratkan kebanggaan, motto, dan dukungan yang biasanya ditampilkan lewat ornamen dan memiliki makna keluhuran serta kepribadian.
Contohnya lambang milik Pangeran William, yang diberikan oleh Ratu Elizabeth yang bermakna penghormatan kepada seluruh Britania Raya.
Ditampilkan lewat ornamen singa Inggris dan unicorn Skotlandia.
Juga ada kerang merah kecil di lambang itu, yang melambangkan Putri Diana.
Untuk Kate Middleton, yang dulunya adalah rakyat biasa, ia tidak memiliki lambang ini.