Pilihlah yang berwarna merah cerah dan tanpa bintik hijau atau putih.
Warna merah cerah menandakan bahwa stroberi sudah benar-benar masak saat dipetik.
Perhatikan juga kilaunya ya.
Buah stroberi segar akan berkilau dan bagian daunnya masih terlihat segar.
2. Cara menyimpan stroberi yang tepat itu gimana sih?
Cara yang paling tepat untuk menyimpan stroberi adalah dengan meletakkannya di tempat yang dingin.
Jangan pula mencuci stroberi sebelum memakannya.
Mencuci stroberi justru akan memicu pertumbuhan bakteri dan jamur yang akan merusak kualitasnya.
Cucilah stroberi saat kamu akan mengonsumsinya aja.
3. Apa sih yang perlu dilakukan sebelum mengolah stroberi?
Cuci stroberi sampai bersih menggunakan air mengalir.
Setelah itu, keringkan dengan menggunakan tisu sebelum kamu memotong-motong buah ini.