Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Speaker cerdas saat ini merupakan perangkat keren yang ada di jagat teknologi.
Mengingat teknologi yang ditawarkan sangat canggih, jadi harganya juga pastinya tidaklah murah.
Sudah banyak perusahaan yang memproduksi speaker cerdas, namun hanya satu yang mendominasi yaitu Amazon Echo.
Dilansir Grid.ID dari phone arena, merek ini memiliki pangsa pasar sebesar 66%.
Survey tersebut telah dilakukan terhadap 1.097 konsumen di Amerika Serikat yang dilakukan melalui VICE Voices Lightspeed.
(BACA : Rokus Bernardus Visser, Bule Kompeni yang Berjasa Bagi Indonesia)
Posisi kedua disusul oleh Google Home dengan pangsa pasar sebesar 30%.
Hasil survey tersebut juga mengungkapkan bahwa fitur yang paling banyak digunakan oleh pemilik speaker pintar adalah kemampuan untuk memutar musik dan podcast atau buku dengan perolehan sebesar 19%.
Sedangkan fitur cuaca, timer, dan informasi hanya digunakan sebesar 15%.
Sedangkan fitur yang paling jarang digunakan yaitu membuat panggilan dengan perolehan 7%.
Dalam survey tersebut, responden mengatakan bahwa mereka hanya menggunakan speaker pintar ini beberapa kali saja, bahkan ada yang mengatakan hanya menggunakan speaker ini sekali saja dalam sehari.
Sejak memasuki tahun baru, speaker cerdas diklaim menjadi tren baru yang akan menjadi primadona di sepanjang tahun ini.
(BACA : Tak Mau Keduluan Saingannya, Samsung Akan Luncurkan Galaxy Note 9 Lebih Dulu Sebelum iPhone Xs)
Awal tahun menjadi penentu teknologi jenis apa yang akan menajdi tren di sepanjang tahun tersebut.
Peralatan rumah tangga kini sudah banyak yang dikembangkan dengan teknologi mutakhir.
Speaker pintar kini diklaim sebagai produk yang akan trending di sepanjang tahun ini.
Sebuah survey terhadap 2.000 orang di Amerika membuktikan bahwa speaker pintar merupakan produk baru yang menyita banyak perhatian.
Banyak responden penelitian tersebut menggunakan speaker cerdas dibandingkan smartphone.
Jumlah pemilik smartphone mungkin masih bisa dikatakan stabil, sedangkan jumlah pengguna tablet dipastikan sudah menurun.
(BACA : Bulan Depan Razer Phone Akan Terima Update Pembaruan Android 8.1 Oreo)
Namun teknologi baru speaker cerdas kini mengalami peningkatan penggunaan.
Asisten virtual yang diaktifkan dengan suara dari perusahaan seperti Google dan Amazon sekarang ini dimiliki oleh lebih dari 39 juta orang Amerika.
Hal tersebut menunjukkan statistik yang luar biasa mengingat produk ini baru berumur beberapa tahun di pasaran.
NPR dan Edison Research melakukan survey terhadap 2.000 orang Amerika.
Hasilnya menunjukkan bahwa pemilik speaker cerdas menggunakan perangkat tersebut sebagai alarm timer, pencarian di internet, dan mendengarkan musik.
Keberadaan speaker cerdas ini juga mampu menggantikan penggunaan teknologi lain seperti radio AM/FM, televisi, bahkan smartphone.
(BACA : Kamera Huawei P20 Pro Kalahkan Samsung Galaxy S9 Plus dan iPhone X)
Kebanyakan orang menempatkan speaker cerdas di ruang tamu untuk memutar musik atau mengajukan pertanyaan-pertanyaan umum.
Perangkat speaker cerdas ini juga bisa kamu gunakan untuk berbelanja.
Kamu sebagai pengguna bisa menyebutkan produk yang ingin kamu beli.
Kemudian perangkat akan meninjau produk yang kamu maksud, praktis kan?(*)