Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Nasib malang menimpa seorang ayah di Jorong Bintungan, Nagari Panyalaian, Kabupaten Tanah Datar, Sumbar.
SB (87) tewas ditangan anaknya sendiri yang bernama Rinaldi (50).
Melansir dari Kompas.com dan Tribun Padang, tak cuma menghabisi nyawa sang ayah, Rinaldi juga diketahui tega menyeret jasad ayahnya yang sudah renta hingga ke tepi jalan raya.
Menurut penuturan pihak keluarga, pelaku sebelumnya memang sudah bertingkah laku aneh sedari 3 hari sebelum kejadian.
Merasa khawatir, keluarga sempat membawanya ke paranormal untuk diobati.
Namun nahas, setelah Rinaldi tertidur dan keluarganya mengantarkan sang paranormal pulang, ia lepas kendali.
Baca Juga: Dilarang Pakai Celana Jin, Ibu dan 4 Anak Bersekongkol Membunuh Ayahnya
Saat itu, Rinaldi memang diketahui tengah berada di rumah bersama ayahnya.
Namun tiba-tiba saja, Rinaldi yang bak orang kesurupan justru membunuh ayahnya sendiri dengan sadis.
Ia ternyata menghabisi nyawa sang ayah dengan menghunuskan parang berkali-kali.
"Diduga dia melukai ayahnya dengan benda tajam saat ia kesurupan," ujar AKP Hidup Mulia Kasat Reskrim Polres Padang Panjang.
Sementara itu, usai menghabisi nyawa ayahnya, Rinaldi diketahui menyeret jasad sang ayah sembari berteriak-teriak histeris.
"Setannya sudah aku bunuh," ucap Rinaldi ditirukan Kapolres Padang Panjang, AKBP Sugeng Hariyadi, yang dihubungi Kompas.com, Selasa (14/1/2020).
Setelahnya pelaku langsung diamankan oleh keluarga dan beberapa warga.
Baca Juga: Bak Kesetanan di Tengah Malam, Suherman Tega Bunuh Ayahnya Pakai Linggis Cuma Karena Mendengarnya Mendengkur Saat Tidur "Saat di depan warung tepi jalan raya, keluarga bersama warga mengamankan pelaku."
"Lalu membawa korban kembali ke dalam rumah," sebut Kasat Reskrim Polres Padang Panjang, AKP Hidup Mulia.
Setelahnya, pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian.
Baca Juga: Gagal Bunuh Ayah Kandungnya Sendiri, Siswa SMP di Kupang Nekat Akhiri Hidupnya dengan Gantung Diri
Jasad SB sendiri langsung dibawa ke RSUD Padang Panjang, sementara Rinaldi langsung di bawa ke Polres Padang Panjang.
Pihak kepolisian sendiri mengaku masih akan mendalami motif pelaku hingga nekat melakukan aksi kejam tersebut.
"Kasus ini masih dalam penyelidikan kami," katanya.
(*)