Find Us On Social Media :

Mahasiswa Memprotes Praktik Korupsi di Kampus Pakai Lagu Rihanna, Langsung Viral!

By Violina Angeline, Sabtu, 31 Maret 2018 | 00:10 WIB

Lagu Rihanna dipakai para mahasiswa untuk memprotes praktik korupsi di kampus mereka | Metro

Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID – Sejumlah mahasiswa menyerbu gedung Universitas Howard di Washington DC, Amerika Serikat.

Peristiwa tersbeut terjadi pada hari Kamis (29/3/2018).

Hal ini mereka lakukan untuk memprotes skandal bantuan keuangan sekolah dalam jumlah besar.

Uniknya, alih-alih berorasi dengan kata-kata yang tajam, mahasiswa justru lakukan hal berbeda.

Dilansir Grid.ID dari akun Twitter Philip Lewis @Phil_Lewis_ mengunggah sebuah video pada 29 Maret 2018.

(BACA: Ini Kiat Hengky Kurniawan Agar Politisi Tak Mudah Tergoda Lakukan Praktik Korupsi)

"Mahasiswa Howard University mengetahui karyawan kampus mencuri lebih dari $ 1 juta dalam bentuk bantuan keuangan sehingga mereka menyerbu gedung Administrasi dan mulai bernyanyi ‘Bitch Better Have My Money'," tulis @Phil_Lewis_.

Rupanya dengan bantuan lagu milik Rihanna, mahasiswa mengkritik aksi korupsi yang diduga dilakukan karyawan kampus.

Mereka berkumpul di gedung administrasi kampus untuk mengekspresikan kemarahan mereka.

Lagu milik Rihanna yang berjudul "Bitch Better Have My Money", mengandung sebuah lirik yang cukup pedas bila didengar.

Jika diartikan dalam bahasa Indonesia, lirik tersebut berarti, "Ambil saja uangku! Kalian harus mengenalku dengan lebih baik, ambil saja uangku! Harap jangan panggil aku dan menggertakku. Bayar saja apa yang kamu hutang dariku"