Grid. ID - Sosok Verrell Bramasta kini tengah menjadi idola kaum muda dengan bakat aktingnya.
Verrell Bramasta yang telah merintis karier di dunia entertainment sejak 2014 itu kini telah menuai hasilnya.
Salah satu hasil jerih payah Verrell Bramasta adalah rumah mewah di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Ungkap Sosok-sosok Penjaga Verrell Bramasta, Panglima Langit: Ada Satu yang Spesial, Gajah Putih..
Rumah mewah tersebut diakui sebagai bentuk dari cita-citanya yang telah tercapai.
Meskipun diakuinya minimalis, rumah Verrell Bramasta dilengkapi berbagai fasilitas mulai dari lapangan basket hingga kolam renang.
Bahkan terdapat area gym di hunian milik putra pasangan Venna Melinda dan Ivan Fadilla itu.
Melansir dari laman TribunSeleb, rumah Verrell Bramasta yang berdiri mewah dua lantai itu disebut seharga Rp 3 miliar.
Hal itu berdasarkan penuturan Ivan Fadilla yang menjelaskan sang anak harus menggelontorkan uang untuk rumah barunya itu, sekitar Rp 3 miliar.
"Kalau dulu saya beli itu harganya dibandingkan dengan sekarang, itu berbeda dua kali lipat yah. Tanah rumah ini dulu 3 tahun lalu harganya itu sekitar Rp. 2,5 juta/meter," jelas Ivan Fadilla, saat ditemui Tribunnews, pada (5/2017) silam.
Rumah yang semula milik Ivan Fadilla itu pun akhirnya diambil alih sang anak, usai Verrell memiliki uang hasil jeri payahnya.
"Saya memang mau cari tempat tinggal waktu itu paska saya berpisah dengan Venna. Nah berjalannya waktu, dia (Verrel) punya rezeki dan dia mau ambil alih," kata Ivan Fadilla.
Rumah seluas 500 meter persegi dengan bangunan sekitar 250 meter persegi itu ditempati sang artis bersama adiknya, Athala Naufal.
Lantas seperti apa rumah Verrell Bramasta yang berada di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan?
Dilansir Grid.ID dari tayangan Silet yang diunggah di kanal YouTube RCTI - INFOTAINMENT, pada (16/1/2020), berikut penampakan rumah sang artis.
1. Tampilan Depan Rumah
Berdiri mewah dua lantai, rumah Verrell memiliki halaman yang luas.
Dari bagian depan yang bernuansa serba putih, tampak terparkir sebuah mobil milik sang artis.
2. Ruang Tamu
Ruang tamu di rumah Verrell tampak tak begitu besar.
Akan tetapi, terdapat kursi sofa dan piano yang mampu menghidupkan suasana rumah tersebut.
3. Fasilitas di Kediaman Verrell (Lapangan Basket, Kolam Renang, Tempat Gym
Di dalam rumah Verrell terdapat berbagai fasilitas yang menunjang kariernya.
Salah satunya adalah ruangan gym, lapangan basket, dan kolam renang yang biasa digunakan sang aktor untuk berolahraga.
4. Kamar Tidur dan Dapur Minimalis
Sebagai kamar seorang pria, kamar tidur Verrell terbilang rapi dan bersih.
Di kamar tidur tersebut juga terdapat meja kerja minimalis.
Tak hanya meja kerja yang minimalis, area dapur rumah Verrell di Jaksel itu pun terlihat minimalis.
Hal ini lantaran sebagai anak laki-laki, Verrell Bramasta mengaku jarang berada di dapur.
(*)