Grid.ID - Belum lama ini sebuah video rekaman CCTV menjadi viral di media sosial.
Dalam video rekaman CCTV ini memperlihatkan detik-detik truk kontainer yang terbalik dan menimpa 7 mobil lainnya yang terparkir.
Video ini diunggah oleh sebuah akun Instagram @warung_jurnalis pada Sabtu (18/1).
Awalnya video ini memperlihatkan suasana suatu rest area SPBU dan beberapa mobil yang terparkir dengan rapi.
Lalu dari sebelah kanan datanglah sebuah truk kontainer yang berjalan cukup cepat.
Truk kontainer ini langsung membelokkan truknya dengan laju yang cukup cepat.
Tiba-tiba truk kontainer ini kehilangan keseimbangan dan terbalik.
Tak hanya terbalik, truk kontainer ini bahkan sampai menimpa 7 buah mobil lainnya yang sedang parkir.