Find Us On Social Media :

Cara Mudah Kembalikan Sweater yang Menciut Usai Dicuci ke Ukuran Semula, Simpel Banget

By Linda Fitria, Senin, 2 April 2018 | 20:43 WIB

Sweater menciut bisa jadi karena bahannya yang sensitif terhadap suhu panas di mesin cuci | countryliving.com

Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi

Grid.ID - Hari ini cuaca sedang cerah, kamu pengin mencuci sweater kesayangan yang sudah berhari-hari dipakai.

Ternyata setelah dicuci menggunakan mesin, sweater kesayangan kamu tadi justru menciut ukurannya dan yang pasti nggak muat di badanmu lagi.

Pernah alami hal serupa?

Beberapa bahan sweater memang butuh extra care saat pencucian karena bahannya yang mudah mengalami kerusakan.

Bisa karena sensitif terhadap suhu air atau udara yang dipakai untuk mengeringkan pakaian.

(BACA : 3 Tips Mudah Membuat Smoothies Untuk Anak, Supaya Digemari)

Kalau udah kayak gini, pilih menyesal lalu membuang sweater kesayangan atau cari solusi cara mengembalikannya ke ukuran semula?

Buat kamu yang masih pengin berjuang mengembalikan sweater kesayangan ke ukuran semula, cobain tips yang satu ini yuk!

Langkah pertama, isi ember atau wastafel yang sudah disumbat dengan air hangat dan 1/2 sendok makan shampoo bayi atau kondisioner rambut.

Kalau sweater yang mengkerut memiliki bahan wool, ada baiknya tambah takaran kondisioner menjadi 1/3 cangkir.

Kedua, masukkan sweater dan rendam selama 10 menit.

Hal ini bertujuan untuk melemaskan serat-serat sweater yang kaku atau tegang.

(BACAUnik, Sebuah Negara Tawarkan Kafe Menopause Sebagai Forum Sharing dan Diskusi)

Ketiga, tiriskan sweater tapi jangan diperas.

Atau kalau kamu menggunakan wastafel, cabutlah sumbatnya agar air mengalir terbuang.

Keempat, lembarkan handuk kering ke permukaan yang rata, lalu letakkan sweater basah di atasnya.

Kemudian gulung keduanya sampai air terserap ke dalam sweater.

Pastikan hasilnya sweater menjadi lembab dan tidak lagi basah.

Setelah itu bongkar gulungan tadi dan pisahkan antara sweater dengan handuk.

Kelima, ambil handuk kering dan bersih lainnya, lalu gelar di permukaan yang datar.

(BACACara Tepat Merebus Telur Agar Matang Sempurna)

Lembarkan sweater di atasnya dan perlahan-lahan ulur serat-seratnya selagi sweater masih lembab.

Diamkan sweater dalam posisi ini sampai mengering ya.

Setelah kering, kamu akan bisa melihat hasilnya yaitu sweater akan kembali ke ukuran semula.

Gimana, gampang banget kan?

Kamu bisa langsung praktik di rumah nih kalau ada sweater kesayangan yang ukurannya menciut gara-gara salah metode mencuci! (*)