(Hanni EXID Tegaskan Heechul Adalah Sosok Pria Seperti Ini Dimatanya!)
"Solji adalah orang pertama yang mendengarkan lagu Lady.
Dia berkata bahwa dia memiliki perasaan yang bagus untuk lagu itu.
Aku menantikannya karena dia berkata lagu itu akan berhasil," ungkap Hani.
(Hani EXID Ngaku Tertarik Pada Kang Ha Neul, Awas Naksir!)
Selain membicarakan lagu comeback, member EXID juga memberikan kabar terbaru seputar kondisi kesehatan Solji.
Menurut para member, Solji masih dalam proses penyembuhan setelah menjalani operasi dekompresi orbital pada bulan Januari.
Sebelumnya sudah diumumkan bahwa Solji tidak akan bergabung dengan comeback EXID bulan April ini.
(Sering Nge-MC Bareng, Begini Sosok Heechul di Mata Hani EXID)
"Dia sedang dalam masa pemulihan setelah menjalani operasi yang sukses.
Dia sudah jauh lebih baik.
Aku pikir dia akan bisa bergabung dengan kami di album berikutnya.
Menurutku, dia akan kembali memulihkan kesehatannya dan bersama kami lagi setelah istirahat yang cukup," kata LE EXID.
Semoga Solji bisa segera pulih dan bergabung dengan EXID lagi ya guys. (*)