Find Us On Social Media :

Harry Styles Punya 'Kembaran' Pelayan Kedai Kopi, Fans One Direction Heboh!

By Mia Della Vita, Rabu, 22 Januari 2020 | 16:39 WIB

Penggemar One Direction dihebohkan dengan kemunculan 'kembaran' Harry Styles

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Penggemar One Direction belum lama ini dihebohkan dengan kemunculan 'kembaran' Harry Styles.

Penampakan sosok 'kembaran' Harry Styles itu bisa terlihat dalam video TikTok yang viral di media sosial.

Terlihat seorang pria diketahui bernama Sean ini memiliki penampilan yang sangat Harry Styles.

Baca Juga: Usai Lepas dari One Direction, Harry Styles Nekat Cicipi Narkoba dari Jamur Kotoran Hewan

Rambutnya yang agak gondrong diikat ke belakang serupa dengan gaya Harry Styles.

Begitu juga dengan bentuk wajahnya yang mengingatkan pada pelantun Adore You itu.

Dari video, diketahui bahwa Sean adalah seorang barista di kedai kopi drive-thru, Starb*ck.

Baca Juga: Sebut Nama Personel One Direction, Harry Styles Sengaja Lupakan Zayn Malik

Memakai baju hitam dengan celemek hijau, Sean terlihat ramah melayani pelanggan.

"Apakah kamu Harry Styles?" tanya seorang pelanggan dalam mobil yang terkejut melihat kemiripannya dengan Harry Styles.

"Kami sedang mendengarkan lagumu sekarang," imbuhnya.