Find Us On Social Media :

Sebulan Sebelum Kunjungi Indonesia, Golden Child Pamer Desain Album Baru, Mirip Batik!

By Mia Della Vita, Rabu, 22 Januari 2020 | 20:02 WIB

Golden Child pamer konsep album baru yang desainnya mirip batik

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Grup K-Pop Golden Child siap kembali menyapa penggemar dengan karya musik terbaru mereka.

Golden Child bakal merilis album repackaged bertajuk Without You pada 29 Januari mendatang.

Without You merupakan repackaged untuk album Re-boot yang dirilis pada 18 November 2019 lalu.

Baca Juga: Termotivasi dengan Lirik Lagu Answer: Love Myself, Tag Golden Child Ungkapkan Perasaannya pada Suga BTS

Pada Senin (20/1/2020), grup asuhan Woollim Entertainment ini sudah merilis foto konsep untuk album Without You.

Tapi foto konsep grup ini bikin salah fokus, khususnya buat fans Indonesia. Ada apa?

Dalam foto konsep, masing-masing member mengenakan outfit jas berwarna biru.

Baca Juga: Punya Bentuk yang Unik, Fans Justru Kecewa dengan Lightstick Resmi Golden Child, Kenapa nih?

Namun hal yang bikin salah fokus adalah corak yang menghiasi jas para member.

Corak tersebut dianggap seperti batik Indonesia.

Latar belakang foto mereka juga memiliki corak mirip batik.

Begitu juga dengan album dan CD yang dianggap memakai desain mirip batik.

Baca Juga: Creative Director Woollim Entertainment Klarifikasi Kemiripan Album Golden Child dengan GOT7

Berwarna abu-abu dengan warna emas pada tulisan Golden Child, fans asal Indonesia makin banyak yang menganggap kalau Woollim Entertainment memang terinspirasi batik untuk comeback Golden Child kali ini.

"Ini benar-benar batik ?? !! Penggemar Indonesia akan menyukainya," komentar penggemar berakun @Selviyanah14

"Uwow Golden Child pake konsep batik," ujar pemilik akun @niasptn.

"Penggemar Indonesia harus bangga dengan goldenchild karena mereka gunakan batik sebagai inspirasi untuk comeback ini," komentar netizen berakun @michelleziimm.

Baca Juga: Album Baru Golden Child Mirip dengan GOT7, Ahgase Tuntut Penjelasan Agensi!

Benar atau tidaknya, hal itu belum diketahui secara jelas.

Namun salah satu membernya yaitu Jangjun pernah tinggal di Indonesia, karena saat itu kakaknya memang berkuliah di Indonesia.

Sementara itu, Golden Child sendiri akan mengunjungi Indonesia dalam waktu dekat.

Baca Juga: Beri Dukungan di Showcase INFINITE, Begini Penampilan Pertama Golden Child Setelah Ditinggal Satu Membernya Keluar

Golden Child telah diumumkan akan menjadi salah satu penampil di VLive Indonesia V Heartbeat 2020.

Ajang musik tersebut itu akan diselenggarakan di Jakarta pada Sabtu, 15 Februari 2020.

(*)