Para Sopir Menolak Penumpang, Video Soal Sulitnya Mendapat Taksi di Bangkok Saat Hujan Viral

By Hastin Munawaroh, Rabu, 4 April 2018 | 15:32 WIB
Upaya mendapatkan taksi saat hujan di Bangkok

Upaya mendapatkan taksi saat hujan di Bangkok

Grid.ID - Larut malam saat Bangkok diguyur hujan lebat, beberapa orang membutuhkan taksi untuk pulang ke tempat tinggal masing-masing.

Rupanya, mendapatkan taksi di tengah guyuran hujan lebih sulit ketimbang biasanya.

Dalam sebuah video yang diunggah di Facebook menunjukkan sulitnya mendapatkan taksi di Bangkok saat hujan turun.

Video itu disertai caption, "Kebaikan para sopir taksi pada pukul 10 malam saat hujan."

(BACA: Sempatkan Nonton Konser K-Pop, Kim Jong Un Cetak Sejarah Baru!)

Tampak beberapa orang berdiri di pinggir jalan.

Mereka juga terlihat melambaikan tangan untuk menghentikan taksi yang kebetulan lewat.

Pengemudi taksi pun melambatkan laju taksinya.

Tak disangka, setelah sedikit ada percakapan dengan calon penumpang, pengemudi taksi kembali tancap gas tanpa membawa satupun penumpang bersamanya.

(BACA: Besan Jokowi Meninggal Dunia, Deretan Pejabat Publik Kirimkan Karangan Bunga ke Rumah Duka)

Seketika video soal 'kemurahan hati' sopir taksi itu viral.

Video itu telah dibagikan hampir 60.000 kali.