Ayu Ting Ting diminta untuk reka adegan mesra dengan Pasha Ungu.
Dalam set acara, Ayu diposisikan menjadi istri Pasha, Adelia Wilhelmina.
“Teh Adel manggilnya apaan?,” tanya Ayu Ting Ting ke Pasha Ungu dikutip dari Brownis episode Jumat (24/1/2020).
“Dedi, dedi,” jawab Pasha.
Ceritanya, Ayu Ting Ting sebagai istri Pasha yang ingin memasak.
“Ded kita mau masak apaan?” tanya Ayu.
“Udahlah Mom, Momi tuh ga usah masak,” jawab Pasha.
“Ah jangan dong aku harus masak,” kata Ayu sembari memasang senyuman.
Presenter lainnya, Ruben Onsu semula hanya tersenyum-senyum melihat akting Ayu Ting Ting dan Pasha.