Grid.ID - Hasil autopsi terhadap jenazah Lina Zubaedah akan diumumkan pada Selasa (28/1/2020) mendatang.
Autopsi terhadap jenazah Lina Zubaedah dilakukan setelah Rizky Febian, sang putra melaporkan adanya kejanggalan dari jenazah sang ibu.
Rizky melihat ada luka lebam di jenazah Lina Zubedah saat meninggal.
Putra sulung Sule ini pun melaporkan kejanggalan yang dirasakannya kepada Polrestabes Bandung, Jawa Barat pada 6 Januari 2020 lalu.
Tindakan Rizky itu pun mendapat dukungan penuh dari Sule.
Ya, Sule dan Rizky hanya ingin mengetahui penyebab pasti meninggalnya Lina.
"Keluarga hanya ingin tahu sakit ibu (mendiang Lina) sebenarnya," kata Rizky Febian ditemani Sule, seperti dikutip dari laman Wartakota.
Lebih lanjut, Rizky mengaku hanya ingin mengetahui penyebab kematian Lina, lantaran sebelumnya tak mendapat keterangan kematian dari rumah sakit.
Rizky bahkan tidak menuliskan nama terlapor dalam laporan kepolisian yang dibuatnya.
"Waktu itu kronologi meninggalnya ibu tidak jelas, tidak ada surat kematian. Hak saya sebagai anak dan keluarga minta polisi memeriksa ibu saya.
"Saya tidak menuduh, tapi hanya ingin mengetahui penyakit dan riwayat kematiannya saja. Juga ingin memindahkan makam almarhumah mama," imbuh Rizky.
Sule pun memberikan tanggapan tentang penyebab kematian sang mantan istri.
Komedian 4 anak ini merasa bahwa dugaan lebam di tubuh Lina hanyalah komentar dari masyarakat.
"Kami minta diagnosa rumah sakit, akibat dari apa meninggalnya, apakah jantung atau lambung atau apaan," kata Sule.
Jika sebelumnya Sule mati-matian ingin mengungkap penyebab kematian mendiang Lina.
Kini, Sule lebih memilih angkat tangan, dan tak ingin ikut campur dalam kasus tersebut.
Ya, hal itu disampaikan Sule saat ditemui awak media, yang kemudian diunggah di kanal Youtube STARPRO Indonesia, pada Kamis (23/1/2020) kemarin.
"Itu kan urusan keluarga sana, udah lihat nanti keputusannya kayak gimana gitu aja," ungkap Sule.
Melihat gerak-gerik Sule, paranormal kejawen Mbak You melihat ada sesuatu yang disembunyikan.
"Semua masih rahasia, masih diselidiki pihak yang berwenang.
"Dari ceritanya, karena ada kejanggalan, banyak orang yang bertanya-tanya, ada apa di balik ini semuanya," ungkap Mbak You.
Menurut Mbak You, kasus kematian Lina sengaja ditutupi oleh pihak keluarga.
"Karena seakan semuanya tertutupi dan ditutupi dengan sengaja.
"Semoga terungkap semua yang ditutupi ini," pungkas Mbak You.
(*)