Find Us On Social Media :

Merasa Disudutkan Usai Munculnya Pasal Pembunuhan Berencana pada Kasus Kematian Mantan Istri Sule, Teddy Panik Hingga Ngadu ke Hotman Paris dan Pengacara Lina: Kok Orang sampai Gini Fitnah Saya?

By Asri Sulistyowati, Rabu, 29 Januari 2020 | 11:33 WIB

Merasa Disudutkan Usai Munculnya Pasal Pembunuhan Berencana pada Kasus Kematian Mantan Istri Sule, Teddy Panik Hingga Ngadu ke Hotman Paris dan Pengacara Lina: Kok Orang sampai Gini Fitnah Saya?

Grid.ID - Mantan istri komedian Sule sekaligus ibu dari penyanyi Rizky Febian, Lina Jubaedah meninggal pada 4 Januari 2020 lalu.

Kepergian mendadak Lina Jubaedah justru diringi teka-teki dan bola panas perseteruan antara sang suami baru, Teddy dengan keluarga almarhumah.

Rizky Febian mencurigai kematian mendadak dan adanya luka lebam pada jenazah Lina Jubaedah.

Baca Juga: Emosi Terus Dituding Soal Kematian Lina, Teddy Semprot Mbak You di Hadapan Hotman Paris: Kalau Emang Mau Menerawang, Jangan Sampai Menyudutkan Orang!

Atas kecurigaanya itu, ia lantas mendatangi dan membuat laporan di Polrestabes Bandung pada 6 Januari 2020.

Menindaklanjuti laporan dari Rizky Febian, pihak kepolisian pun mulai melakukan penyelidikan terhadap kasus kematian Lina Jubaedah.

Polisi sudah menggali keterangan dari beberapa saksi, mengambil barang bukti rekaman CCTV rumah, ponsel milik Teddy dan almarhummah Lina, hingga melakukan autopsi.

Baca Juga: Makamnya Sempat Dibongkar, Penggali Kubur Lina Zubaedah Ungkap Sebuah Pesan yang Bikin Teddy Makin Rajin Berdoa

Beberapa kali ditunda, untuk ketiga kalinya Teddy kembali harus gigit jari saat harapannya ingin mengetahui hasil autopsi jenazah Lina tak terkabul.

Pasalnya, polisi kembali menunda pengumuman hasil autopsi Lina.

Tak hanya itu, pada berkas laporan penyelidikan Lina, polisi mencantumkan pasal pembunuhan berencana.

Baca Juga: Teddy Disebut Pakai Ilmu Pengasihan untuk Rebut Hati Mantan Istri Sule, Mbak You Terawang Aura Suami Lina Kini Mulai Meredup: Auranya Merosot Tajam Setelah Ditinggal!

Hal itu diungkapkan pengacara saksi yang memandikan jenazah Lina, Winarno Djati yang dikutip Grid.ID dari Youtube Intens Investigasi yang diunggah pada Senin (27/1/2020).

"Pembunuhan berencana dan pembunuhan. Pasalnya itu kalau nggak salah pasal 340 dan 338," kata Winarno.

Sejak saat itu pula, Teddy beberapa kali diperiksa polisi terkait kematian sang mantan istri Sule.

Baca Juga: Jadi Pilihan Hati Lina Ketimbang Istana Sule Senilai Rp 15 Miliar, Intip Penampakan Rumah Kontrakan Teddy yang Kini Berantakan Berisi Banyak Barang 

Dikenal tenang dan percaya diri, Teddy rupanya sempat panik saat tahu dirinya terancam pasal tersebut.

Hal ini dikemukakan oleh pengacara Lina, Abdurrahman T. Pratomo.

Abdurrahman mengungkapkan, Teddy sempat panik saat membaca laporan Rizky Febian ke polisi.

Baca Juga: Hasil Autopsi Lina Zubaedah Ditunda, Rizky Febian Sibuk Persiapkan Konser Tunggal

Teddy pun menyodorkan laporan itu ke dirinya dan mengutarakan kekhawatirannya yang merasa tertuduh atas laporan tersebut.

"Teddy yang menyodorkan ini, 'Pak, walaupun tidak ada namanya tapi pasal yang dituduhkan itu adalah pasal pembunuhan berencana. Nah ini kan indikasinya mengarah ke saya," ungkap Abdurrahman saat menirukan Teddy.

Berusaha menenangkan sang suami Lina, Abdurrahman mengatakan jika tak ada nama Teddy sebagai terlapor di laporan polisi tersebut.

Baca Juga: Bola Panas Munculnya Pasal Pembunuhan Berencana Mulai Bergulir, Teddy Panik dan Ngadu ke Pengacara Lina: Ini 'kan Indikasinya Mengarah ke Saya! 

"Saya bilang, udah lah, toh dalam itunya kan tidak disebutkan terlapornya," ucap Winarno.

 Baca Juga: Mbak You Bongkar Ilmu Hitam yang Bikin Lina Berpaling dari Sule, Teddy Sebut Nasi Goreng Buatannya Justru Pikat Hati Ibu Rizky Febian: Jangan Salah Kalau Almarhumah Bunda Lina Pilih Saya

Dilansir Grid.ID dari tayangan Status Selebriti yang diunggah kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV) pada Senin (27/1/2020), Teddy menyebut tidak keberatan dan yakin bisa membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah.

"Mungkin dari pelapor pengennya begitu ya silakan, kita mah cuman ndak keberatan.

"Kita juga nanti ada pembuktian, karena ya kita selama ini mungkin nyudutinnya ya di daerah sini ya, pas posisi di rumah," ujar Teddy.

Baca Juga: Dulu Pasang Badan Paling Terdepan untuk Lina, Sule Kini Bak Hilang Ditelan Bumi Usai Diketahui Bakal Mempersunting Pramugari Cantik, Kesetiaan Sudah Luntur? 

Ia berujar akan menerima segala hasil dari kepolisian.

Namun, Teddy merasa heran mengapa dirinya terus difitnah dan disangkutkan atas kematian Lina.

"Apalagi, belum ada fakta yang mendukung bahwa ia terjerat pasal tersebut,"

"Kita terima aja nanti hasilnya dari pihak forensik atau autopsi dari kepolisian. Pasti ada ya, perasaan, kok orang sampe gini, fitnah saya? Karena belum ada faktanya," ujar Teddy.

Baca Juga: Putri Delina Dituding Kena Pelet Gara-gara Terlalu Lengket dengan sang Ayah Tiri, Teddy Curahkan Isi Hatinya: Gara-gara Gosip Itu Silaturahmi Terputus... 

Selain itu, sembari menunggu pembacaan hasil autopsi, Teddy diketahui sempat mendatangi pengacara Hotman Paris.

Bahkan, melalui akun Instagram @hotmanparisofficial, Hotman sempat membagikan video dirinya bersama Teddy.

"Halo.. Hotman Paris dengan Teddy. Beliau ini adalah suami dari almarhum Lina. Yang suami pertamanya adalah Sule, kamu suami kedua," kata Hotman Paris.

Baca Juga: Putri Delina Dituding Kena Pelet Gara-gara Terlalu Lengket dengan sang Ayah Tiri, Teddy Curahkan Isi Hatinya: Gara-gara Gosip Itu Silaturahmi Terputus... 

Bukan untuk menunjuk Hotman sebagai pengacara, Teddy mendatangi pengacara 60 tahun tersebut untuk menceritakan kisah kepergian istrinya. 

"Inilah dia datang ke Hotman Paris Show, mengaku menceritakan kejadian yang sebenarnya. Dan dia mengatakan bahwa, menurut dia (kematian Lina) itu adalah murni karena sakit," 

"Jadi jangan lupa nonton di Hotman Paris Show dan di Youtube Hotman Paris Official, pengakuan dari Teddy, suami dari almarhum Lina," pungkas Hotman.

Baca Juga: Bak Kucing dan Tikus yang Tiba-tiba Akur, Mbak You Kini Berdamai dengan Teddy Usai Tuding sang Suami Lina Hendak Merebut Harta Rp 10 Miliar? 

Selain itu, Hotman juga mengunggah beberapa cuplikan hasil perbincangannya dengan Teddy.

Salah satu yang dibahas saat itu ialah harta peninggalan mendiang Lina.

"Mana ada orang baru nikah sudah ngomongin wasiat? Kan nggak masuk di akal," tanya Hotman pada Teddy dalam cuplikan video tersebut.

"Nanti penyidik juga akan ngomong ke sana lho.. Jangan-jangan si Teddy ini menginginkan harta almarhum. Benar nggak itu?," lanjut Hotman.

Baca Juga: Tunda Rilis Hasil Autopsi Lina Zubaedah, Polisi Tidak Temukan Kendala

Baca Juga: Hasil Autopsi Ditunda, Polisi Ungkap Alasan Lakukan Pemeriksaan Racun di Jenazah Lina Zubaedah

Terkait dengan tuduhan Teddy mengincar harta Lina, Abdurrahman pun memberi tanggapannya.

"Saya rasa, isu yang Teddy mau menguasai aset itu saya rasa hanya siapan jempol saja," pungkasnya.

Baca Juga: Tinggal di Rumah Mewah hingga Miliki Lamborghini, Istri Hotman Paris Masih Terus Bekerja Meski 6 Tahun Ditinggal Main Serong sang Pengacara dengan Meriam Bellina, Apa Pekerjaannya?

(*)