Find Us On Social Media :

Cara Membuat Busana Simpel Jadi Lebih Elegan dengan Perhiasan Ala Tasya Kamila

By None, Senin, 3 Februari 2020 | 18:05 WIB

Cara Membuat Busana Simpel Jadi Lebih Elegan dengan Perhiasan Ala Tasya Kamila

Grid.ID - Setiap wanita nampaknya selalu menginginkan tampilan yang simpel namun tetap terlihat lebih elegan.Hal inilah yang membuat wanita seringkali menambahkan perhiasan sebagai pelengkap busananya.Tak terkecuali bagi artis cantik Tasya Kamila yang mengaku bahwa dirinya termasuk wanita yang lebih suka mengenakan busana yang terkesan simpel.

Baca Juga: Ilmuwan Asal Inggris Ini Rela Tidur Hanya 2 Jam Semalam Demi Kebut Garap Vaksin Virus Corona dalam 4 Bulan!

"Aku termasuk lebih suka dengan baju yang simpel, misalnya kalau pakai baju putih aku akan tambahin perhiasan rose gold jadi tetap elegan," ungkap Tasya saat ditemui di acara launching Swan Jewellery x Tasya Kamila, Dear Love Collection.Mengenakan perhiasan menjadi salah satu cara bagi Tasya Kamila untuk membuat penampilannya jadi lebih modis dan elegan.Bahkan, Tasya Kamila mengaku bahwa dirinya sudah gemar mengoleksi perhiasan sejak masih menginjak bangku SMP.

Baca Juga: Punya Lekuk Tubuh Langsing Nan Sehat, Nikita Willy Jadi Sorotan Netizen Saat Pakai Sport Bra di Pantai"Aku sudah koleksi perhiasan sejak dikasih hadiah ulang tahun sama mamaku waktu SMP. Sejak saat itu kayaknya kalau pakai anting dan kalung itu jadi perhiasan wajib buat aku," katanya.Sosok Tasya yang periang dan selalu tampil elegan, menjadi alasan bagi Swan Jewellery untuk menjadikannya sebagai brand ambassador untuk koleksi terbarunya.

Dengan tajuk Dear Love Collection, Tasya Kamila turut memberikan ide untuk desain setiap koleksi terbaru dari Swan Jewellery yang juga sudah resmi dirilis di bulan Februari 2020 ini.

Baca Juga: Biasa Santap Daging Sapi Premium dan Telur Ikan Seharga Rp 140 Juta, Maia Estianty Kepergok Makan Jajanan Pasar

"Rangkaian produk Dear Love Collection hadir dalam 2 warna yaitu white gold dan rose gold. Dan, koleksi ini juga terlihat beda karena cutting perfection pada mata berlian koleksi ini yang membuat berlian pada liontin dan anting menjadi terlihat lebih besar dan stunning," ungkap Felix Djimin, selaku Brand Manager Swan Jewellery.Dengan desain yang mewah, koleksi berlian terbaru ini ternyata dijual dengan harga yang terbilang cukup affordable, yakni mulai dari Rp3 juta.(*)