Find Us On Social Media :

Korbannya Mencapai 200 Orang, Ini Fakta Terbaru 'Predator Reynhard Sinaga' Jaksa Ajukan Banding, Tuntut Penjara Seumur Hidup: Serangannya Mengerikan

By Intisari Online, Selasa, 4 Februari 2020 | 15:38 WIB

Jadi Headline Internasional, Ini Sebutan Reynhard Sinaga Oleh Media Inggris

Intisari-Online.com - Kasus Reynhard Sinaga, sang predator perkosa terbesar sepanjang sejarah Inggris ini belum sepenuhnya selesai.

Jaksa tidak puas dengan putusan hakim yang memvonis 30 tahun penjara kepada Reynhard.

Sehingga jaksa mengajukan banding dan mengupayakan agar Reynhard dapat hukuman "whole-life sentence" atau hukuman penjara hingga tutup usia.

Pernyataan ini disampaikan oleh Minister Counselor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Inggris, Gulfan Afero dalam program AIMAN yang dilansir dari YouTube Kompas TV, Selasa (4/1/2020).

Baca Juga: Akhirnya Terkuak Dari Mana Virus Corona Muncul, Fakta yang Lebih Mengerikan Sumber Virus Corona Ternyata Mirip Dengan yang Ada di Indonesia Ini

Sebelumnya, Gulfan menceritakan awal bertemunya dengan Reynhard.

"Saya sudah tiga kali bertemu dengan Reynhard," ujarnya.

"Sejak informasi pertama saya terima dari pihak kepolisian di Manchester, saya langsung melakukan kontak dengan pihak pengacara dan penjara untuk bertemu langsung dengan Reynhard," imbuhnya.

Gulfan menyebut dalam pertemuan pertamnya Reynhard mengaku hanya ada satu korban pemerkosaannya, yakni sang pelapor.

Halaman selanjutnya...