Grid.ID – Kerap menjadi korban perundungan atau bully, Lucinta Luna akhirnya depresi.
Lucinta Luna depresi berat hingga harus mengonsumsi beberapa obat.
Salah satu obat yang dikonsumsinya ternyata mengandung benzodiazepine, yang berbahaya jika disalahgunakan.
Obat tersebut yang kemudian membawa Lucinta Luna pada kasus hukum yakni penyalahgunaan narkotika.
Menurut keterangan polisi seperti dikutip dari Kompas.com, Lucinta Luna mengonsumsi obat tersebut selama 5 bulan terakhir.
"Pengakuan awal dia pakai lima bulan untuk menghilangkan depresi yang ada. Makanya periksa ke dokter, khususnya dokter pribadinya dia," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (12/2/2020).