Find Us On Social Media :

Satu Orang Tewas Tersambar Petir di Sukoharjo, Mbak You Langsung Beri Peringatan Kepada Masyarakat Indonesia: Waspada dengan Keluarga dan Lingkungan!

By Nopsi Marga, Kamis, 13 Februari 2020 | 19:18 WIB

Mbak You beri peringatan setelah satu orang tersambar petir di Sukoharjo

Grid.ID - Pada Rabu (12/2/2020) kemarin, hujan deras mengguyur kota Solo dan sekitarnya.

Hujan deras yang mengguyur kota Solo dan sekitarnya ini sampai menelan korban.

Pasalnya, Joko Wibowo (33), warga Kampung Bangsri Gede RT 01/RW 01, Kelurahan Kriwen, Kecamatan Sukoharjo, harus meregang nyawa setelah tersambar petir.

Melansir laman Tribun Solo, saat kejadian berlangsung, Joko yang merupakan seorang petani tengah berada di areal persawahan yang tak jauh dari rumahnya.

Baca Juga: Sembrono Jadikan Nama Penyakit Kelamin Mematikan Sebagai Guyonan, Vicky Prasetyo Bikin Melaney Ricardo dan Satu Studio Tegang Sampai Andika Babang Tamvan Berdiri: Ini Lo Hargain Dong Mbak You Lagi Ngomong!

Dari keterangan Kapolsek Sukoharjo Kota, AKP Gerry Armando, kejadian bermula saat korban bersama dua temannya sedang menggarap sawah milik Panidi pukul 14.00 WIB.

Saat menggarap sawah sekitar satu jam, hujan turun deras di Sukoharjo Kota.

"Karena kondisi cuaca sedang hujan deras, korban bersama dua temannya memutuskan untuk pulang," ungkap AKP Gerry Armando.

Baca Juga: 4 Kali Kawin Cerai Tapi Masih Gaet Puluhan Wanita Sampai Pasang Tarif Rp 100 Juta, Babang Tamvan Diramal Takkan Bisa Setia, Mbak You: Tanpa Mencari pun Perempuan yang Mendekati Dia!