Hal ini seperti yang dilansir Grid.ID dari laman akun Instagram @infokomando, pada Sabtu (15/2/2020).
"Dibawah ini adalah keterangan pers Kodam XVII/Cenderawasih :
1. Pangdam XVII/Cenderawasih telah memerintahkan satuan TNI kewilayahan terdekat untuk memperoleh segala keterangan yang diperlukan dari masyarakat Distrik Oksop guna memastikan kebenaran informasi tersebut.
2. Sambil menunggu kepastian tentang informasi tersebut, Kodam XVII/Cenderawasih akan berkoordinasi dengan Lanud Silas Papare, Polda Papua, Kantor Badan SAR Nasional wilayah Papua dan Pemerintah Kab. Pegunungan Bintang untuk menyiapkan personel dan materiil yang diperlukan sebagai langkah proaktif guna mempersiapkan upaya evakuasi pada kesempatan pertama." tulis @infokomando.
Akun Instagram Info Komando pun mengungkap kondisi lokasi jatuhnya helikopter ada di perbukitan dengan kemiringan hingga 90 derajat.
Detik-detik jatuhnya helikopter milik Angkatan Udara Syriah, MI-17 tertembak jatuh oleh misil di atas Al-Nayrab, provinsi Idllib, Papua.
Sementara itu, dilansir Grid.ID dari laman Kompas.com, Danrem 172/PVY Kolonel Inf Binsar Sianipar mengatakan timnya sudah mengenali 9 dari 12 korban yang ditemukan.