Find Us On Social Media :

Dipuji Habis-habisan oleh Rio Motret, Syahrini Malah Dihujat Seantero Netizen Usai Fotonya Terpampang di Instagram Sang Fotografer: Artis Anyep, Kecantikannya Palsu dan Nggak Laku!

By Nopsi Marga, Minggu, 16 Februari 2020 | 13:01 WIB

Syahrini dihujat netizen

Grid.ID - Baru-baru ini, Rio Motret membagikan foto-foto selebritis Tanah Air dalam sebuah frame, di laman Instagramnya.

Dengan tema Bauty in Frame, Rio Motret mengunggah foto 36 artis Tanah Air.

Wajah Luna Maya, Nagita Slavina, hingga Nabila Syakieb pun terpampang di laman Instagram Rio Motret.

Dalam akhir rangkaian Beauty in Frame tersebut, Rio mengunggah foto istri Reino Barack, Syahrini.

Baca Juga: Rela Gelontorkan Uang Demi Perawatan Wajah Mulus dan Kinclong, Ternyata Segini Harga Skin Care Syahrini yang Jadi Sorotan Netizen

Ya, Rio mengaku banyak masyarakat yang memang meminta foto Syahrini dalam rangkaian Beauty in Frame tersebut.

Rio Motret juga memuji habis-habisan kecantikan Syahrini.

"Last but not least.. Frame terakhir, ini yg paling banyak sekali di request dan di cari sama penggemar nya baik di komen mau pun Dm berarti fans nya banyak nih...," tulis Rio, dalam unggahan Instagramnya pada Sabtu (15/2/2020) kemarin.

Baca Juga: Kini Tampil Anggun dan Bersahaja Usai Dinikahi Anak Konglomerat, Syahrini Blak-blakan Bongkar Masa Lalunya yang Doyan Dugem dan Pulang ke Rumah Pria Lain: Nggak Munafik!

Terlihat Syahrini tampil cantik mengenakan gaun penuh permata.

Gaun yang penuh permata warna-warni tersebut buatan desainer ternama Sebastian Gunawan.

Penampilan istri Reino ini semakin sempurna, dengan padu padan mahkota mutiara buatan Rinaldy Yunardi.

Tak hanya memuji kecantikan sang artis, Rio juga memuji keahlian Syahrini yang sangat multitalenta.

Baca Juga: Saking Tajirnya, Intip Harga Kotak Makeup Transparan Syahrini yang Jadi Sorotan Netizen

Ya, seperti yang diketahui, Syahrini tak hanya bernyanyi, ia kini tengah mengembangkan beberapa bisnis, di lini kuliner dan fashion.

"Dia Seorang Entertainer sejati yang multitalenta selain cantik, punya suara yg merdu, dia jg pandai menghibur pemirsa dengan jargon2 lucu nya & dia jg memiliki banyak bisnis.

"Selain memiliki sifat perfectionist dia juga concern akan menjaga kecantikannya. Foto ini adalah foto fav ak selama memotret Incess, Inilah frame ke 36 Incess Marimar Syahrini," tulis Rio.

Baca Juga: Putih Mulus Seperti Tak Berpori, Terungkap Harga Serum Pemutih Wajah Syahrini yang Bikin Netizen Heboh!

Jika Rio memuji habis-habisan kecantikan Syahrini, netizen justu menghujat sang penyanyi.

Bahkan banyak yang menyangkan keputusan Rio yang mengunggah foto Syahrini.

"GONG itu muncul nya terakhir yaaa," komentar @rama_jee.

"Itu mulu posenya, bosan," komentar @ririnfirman.

Baca Juga: Viral Pernikahan Anak Calon Bupati Jember yang Bertemakan Film Aladdin Sampai Sewa Jasa Desainer Langganan Syahrini, Ivan Gunawan: Dia adalah Princess!

"Artis anyep yg sudah gak laku," tulis @ghinaszz.

"Oh ini yg rameee di youtobe Ada artis yg buat kode pegen dimasukan dlam pemotretan rio foto lama pun di posting terus sebagai bukti día igin dimasukkn dlm foto rio teryta benarrr ke sampe an y bukan ekke yg bilang di youtube buayak sal buktinya pegen difoto Malu ih," komentar @mandarenantala.

"Masak sih yg paling banyak sekali di request???? Aku ngak percaya," tulis @marlisna_wee.

Baca Juga: Rumah Tangganya Dihantui Kemunculan Orang Ketiga, Reino Barack Diramalkan Bakal Digoda Mantan Pacar Kembali, Begini Nasib Syahrini Selanjutnya

(*)