Find Us On Social Media :

Pernah Syuting Bareng, Stephanie Poetri Ungkap Kesan Terindahnya Pertama Kali Bertemu Jackson Wang GOT7

By Mia Della Vita, Minggu, 16 Februari 2020 | 20:54 WIB

Kesan Stephanie Poetri terhadap Jackson Wang GOT7 saat pertama kali bertemu.

Meski begitu, Stephanie tetap berusaha untuk bekerja profesional.

"Anda semacam harus membuat garis untuk diri sendiri, seperti, 'Oke, saya penggemar, tapi kami juga bekerja sehingga kami harus menjadi profesional, keren, dan sebagainya'," terangnya.

Baca Juga: Bersaing dengan BTS Hingga Justin Bieber, Agnez Mo dan Stephanie Poetri Sukses Masuk Nominasi iHeartRadio Music Awards 2020

Ketika syuting videoklip bareng, pelantun Touch ini mengatakan, Jackson banyak membantunya.

"Jackson memiliki cara untuk membuat aku merasa sangat nyaman hanya dengan kehadirannya."

"Dia akan bermain tic toe tac denganku dan melakukan hal-hal random sambil menunggu videoklip jadi," paparnya.

Kolaborasi Stephanie dan Jackson ini dirilis di bawah label 88rising.

Sukses dengan kolaborasi mereka, Stephanie lanjut mengeluarkan single terbaru.

Ia baru saja merilis dua single terbaru yang berjudul Touch dan Do You Love Me pada 14 Februari silam.

Stephanie menjelaskan bahwa kedua lagunya tentang cinta yang tak berbalas.

Baca Juga: Sukses Bikin Penggemar Kpop Baper, Stephanie Poetri Kembali Jadi Perbicangan karena Lagu I love You 3000 Dinyanyikan Sederet Member Boyband Ini

Menurutnya, Do You Love Me bercerita tentang cinta yang tak berbalas versi kekanak-kanakan.

Sedangkan Touch memiliki makna lebih emosional dari Do You Love Me.

"Ini jauh lebih emosional, apa yang terjadi di kepalamu ketika kamu menyadari seseorang tidak membalas cintamu," jelasnya. (*)