Find Us On Social Media :

Pernah Main Sinetron Bareng Hingga Rayakan Ulang Tahun di Tanah Suci, Ini Transformasi Hubungan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang Sama-sama Berulang Tahun Hari Ini

By Maria Novika Diah Siswari, Senin, 17 Februari 2020 | 17:03 WIB

Raffi Ahmad, Rafathar, dan Nagita Slavina.

Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari

Grid.ID - Hari ini adalah hari yang spesial untuk Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Tepat tanggal 17 Februari 2020 ini, Raffi tengah merayakan ulang tahunnya yang ke-33.

Uniknya, di hari yang sama Nagita juga merayakan ulang tahun ke-32 nya.

Kehidupan keduanya selalu menjadi sorotan warganet.

Baca Juga: Tanpa Pakai Bikini Saat di Pantai, Tampilan Ashanty Pakai Mini Dress Warna Kulit Justru Jadi Sorotan!

Banyak netizen yang menjadikan keluarga Raffi dan Nagita sebagai idola mereka.

Apalagi menurut netizen, kisah cinta mereka adalah relationship goals.

Berikut Beberapa fakta hubungan romantis keduanya dilansir dari beberapa sumber oleh Grid.ID.

1. Pernah dipertemukan dalam satu sinetron yang sama

Baik Raffi dan Nagita sebelumnya dikenal sebagai pemain peran yang telah berakting dalam banyak FTV maupun film.