Grid.ID – Armand Maulana dan Dewi Gita melayat ke rumah duka Ashraf Sinclair.
Tak hanya menyampaikan belasungkawa, Armand Maulana dan Dewi Gita juga mendoakan kepergian suami Bunga Citra Lestari itu.
“Alhamdulillah tadi berdoa terus solat bareng solat jenazah sempet yasinan dulu,” ucap Armand Maulana dikutip dari siaran langsung Kompas TV, Selasa (18/2/2020).
Ketika di rumah duka, Armand Maulana dan Dewi Gita sempat bertemu dan sedikit berbincang dengan Bunga Citra Lestari atau yang akrab disapa BCL atau Unge.
Armand Maulana mengingatkan BCL agar tabah dalam menghadapi kepergian suaminya itu.
“Ketemu juga unge sama bcl. Insya Allah-lah Unge tabah Noah-nya juga emang ya masih kecil,” tutur Armand Maulana.
Tak hanya itu, Armand Maulana juga menitipkan pesan agar anak Ashraf dan BCL, Noah, mendoakan mendiang ayahnya dibanding bersedih.
“Tadi temen-temen juga ke Unge saya bilang titip Noah anaknya mendoakan almarhum Ashraf yang paling penting,” ujar Armand Maulana.
Meskipun tak begitu akrab, Armand dan Dewi Gita memiliki pengalaman yang berkesan tentang Ashraf Sinclair.
Mereka meyakini bahwa Ashraf memiliki kepribadian yang baik.
“Enak banget kelihatan lah kalau bertemen ngeluarin vibe yang enak, ya baiklah,” ujar Armand Maulana.
Istri Armand Maulana, Dewi Gita juga memiliki kenangan yang berkesan dari sosok Ashraf.
Menurutnya, Ashraf Sinclair adalah sosok teman yang perhatian.
Baca Juga: Kenang Kebaikan Ashraf Sinclair, Armand Maulana – Dewi Gita Malu Sering Dikirim Makanan
Meskipun tak berteman dekat, Dewi Gita dan Armand Maulana ternyata seringkali menerima hadiah dari Ashraf.
“Ashraf tuh perhatian sama temen-temennya juga luar biasa,” ujar Dewi Gita.
“Misalnya kita lagi ulang tahun atau anniversary selalu kirim makanan. Walaupun cuma dendeng semangkuk kecil ya selalu perhatiannya,” cerita Dewi Gita.
Saking baiknya Ashraf, Dewi Gita bahkan mengaku malu.
“Malah kita berdua tuh malu, nih mereka yang masih muda malah perhatiannya luar biasa,” pungkas Dewi Gita.
Ashraf Sinclair tutup usia pada Selasa (18/2/2020) pada sekira pukul 04.50 WIB.
Aktor berdarah Malaysia – Inggris itu meninggal dunia di usia 40 tahun.
Penyebab Ashraf Sinclair meninggal dunia diduga karena serangan jantung.
Suami dari penyanyi Bunga Citra Lestari ini dikebumikan di Taman Makam Sandiego Hills, Kerawang, Jawa Barat.
(*)