Find Us On Social Media :

Sibuk Garap Lagu Baru, Dul Jaelani Gaet Maia Estianty jadi Partner Terbaiknya: Enaknya Punya Ibu Penyanyi!

By Hananda Praditasari, Jumat, 21 Februari 2020 | 19:44 WIB

Dul Jaelani dan Maia Estianty

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Abdul Qodir Jaelani atau yang lebih dikenal sebagai Dul Jaelani, Putra ketiga Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini meneruskan bakat dari orang tuanya dalam bermusisi.

Seperti ungkapan buah jatuh tidak jauh dari pohonnya, memang cocok untuk diberikan untuk Dul Jaelani.

Dul makin membuktikan keseriusannya dalam bermusik, sebelumnya ia pernah merilis lagu yang berjudul Ingin Kau Tahu pada 2019 lalu.

Baca Juga: Tak Tega Lihat Mulan Jameela Sering Dihujat Sebagai Pelakor, Dul Jaelani Pasang Badan Bela sang Ibu Tiri: Kita Hidup di Dunia yang Sangat Sadis!

Tidak hanya memiliki suara yang emas, Dul pun memiliki wajah yang hampir sama dengan ibunya.

Laki-laki 19 tahun berambut gondrong dan ikal ini, kariernya semakin melejit dalam dunia permusik tanah air.

Melalui bakat-bakat Dul dalam menciptakan sejumlah lagu, nampaknya tidak sulit baginya menjadi idola baru.

Baca Juga: Dul Jaelani Lebih Pilih Ahmad Dhani Jadi Musisi Ketimbang Politisi! Kenapa?

Dipantau melalui instagram pribadinya Jumat (21/2/2020), putra bungsu dari Maia Estianty itu nampaknya juga masih disibukkan dengan penggarapan lagu-lagu yang akan ia rilis di tahun ini.

Dul mengatakan, bahwa ia juga bangga memiliki orang tua penyanyi, hal ini diungkapkan Dul melalui unggahan videonya.

"Enaknya punya Ibu penyanyi butuh backing vokal tinggal suruh Bunda nyanyi. Love U Bunda," tulis Dul dalam caption videonya.