Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Rumput liar sering kali tumbuh di halaman rumah.
Walaupun sifatnya tidak mengganggu, tapi rumput liar ini membuat halaman rumah jadi kurang cantik.
Rumput liar tumbuh secara tidak teratur dan perkembangannya cukup cepat.
Ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk membasmi si Pengganggu ini.
(BACA : Datangi Kantor Polisi, Tessa Kaunang Dijejali Belasan Pertanyaan)
Berikut ini Grid.ID punya rekomendasi 3 cara termudah basmi rumput liar di halaman rumah dari laman Popsugar.
Simak ya!
1. Mencabut rumput
Cara yang paling instan dan praktis memang dengan mencabut rumput.
Hasilnya instan dan bisa dilakukan dengan cepat.
Kelemahannya, kamu harus benar-benar memperhatikan bagian-bagian rumput yang dicabut.
Pastikan mencabut rumput sampai ke akarnya ya.
2. Limbah CGM
Kamu bisa membeli limbah CGM atau corn gluten meal ini di toko-toko pertanian dan peternakan.
Sejatinya CGM ini adalah salah satu alternatif pakan ternak.
CGM merupakan limbah pengolahan minyak jagung.
(BACA : Mirip Ratna Sarumpaet, Mobil Diderek Dishub Anggota Dewan SMS Sandiaga Uno )
CGM mengandung nitrogen yang bisa mencegah rumput liar tumbuh semakin banyak.
Caranya, cabut rumput-rumput liar lalu taburi tanah dengan CGM.
Kamu juga bisa menaburkan CGM di area-area yang sekiranya berpotensi ditumbuhi rumput liar.
3. Tutupi dengan jerami
Menutup halaman rumah dengan jerami juga bisa membasmi rumput liar.
Jerami bisa mencegah suplai sinar matahari pada rumput liar, sehingga pertumbuhannya terganggu.
Saat rumput liar mulai mati dan menguning, segera cabuti sampai akarnya dan taburi dengan CGM.(*)