Find Us On Social Media :

Diguyur Hujan Lebat Hingga Banjir Setinggi Jendela, Roy Marten Curhat : Sudah 4 Kali Banjir Dalam 2 Bulan

By Novia, Rabu, 26 Februari 2020 | 09:46 WIB

Roy Marten

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Wilayah Jabodetabek kembali diguyur hujan lebat dan mengakibatkan sejumlah wilayah tergenang banjir.

Baru-baru ini aktor kawakan Roy Marten kembali mengunggah kondisi kediamannya yang tergenang banjir setelah diguyur hujan.

Hujan lebat yang terjadi pada Senin malam (24/2/2020) ternyata juga berimbas pada kediaman ayah Gading Marten.

Baca Juga: Ayahnya Menjadi Korban Tabrak Lari hingga Alami Patah Tulang dan Kesulitan Bernapas, Jessica Iskandar Berdoa Sembari Menangis

Melalui akun Instagram pribadinyanya yang di kutip Grid.ID pada Rabu (26/2/2020) Roy mengunggah sebuah potret yang diambil dari atap dan menampilkan potret rumahnya yang terendam banjir.

Bahkan genangan air yang mengelilingi rumah Roy Marten itu terlihat telah mencapai jendela rumahnya.

Dalam caption yang ditulisnya, Roy Marten mengaku apabila banjir seperti itu telah terjadi sebanyak empat kali dalam kurun waktu dua bulan terakhir.

"Sdh 4x banjir dalam 2 bulan," tulisnya.

Baca Juga: Lebih Memilih Bercerai daripada Diselingkuhi hingga jadi Single Mom bagi Kedua Anaknya, Artis Cantik Ini kini Banting Setir hingga Rela Jualan Hal Ini untuk Membuat Dapurnya tetap Mengepul!

Hanya saja Roy Martin tetap bersyukur lantaran sudah pernah merasakan kenyamanan sebelum diterpa banjir tersebut.

"Tetap bersyukur karena ada ribuan hari hidup nyaman," jelasnya.