Find Us On Social Media :

Ngotot Ogah Panggil Mulan Jameela dengan Sebutan Ibu, Begini Perlakuan Dul Jaelani pada Adik Tirinya

By Asri Sulistyowati, Kamis, 27 Februari 2020 | 12:30 WIB

Ngotot Ogah Panggil Mulan Jameela dengan Sebutan Ibu, Begini Perlakuan Dul Jaelani pada Adik Tirinya

"Pesan saya terhadap netizen ya perbanyak baca buku lah,"

"Singkirkan rasa sinisme terhadap tante Mulan dan cobalah mengerti keadaan seperti ini," ujar Dul saat dijumpai di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Ampera Raya, Senin (3/9/2018).

"Ini semua berkat Tuhan dan saya juga ikhlas dan sudah mengerti mengapa ayah memilih tante Mulan dan meninggalkan bunda, saya sudah mengerti," pungkas Dul.

Baca Juga: Sesumbar Nikah dengan Ahmad Dhani Tanpa Dilandasi Rasa Cinta, Mulan Jameela Tak Takut Minta Cerai hingga Sempat Buat sang Musisi Mewek: Paling Sebulan Dua Bulan Dia Udah Bosen sama Aku!

Baru-baru ini, terkuak perlakuan Dul Jaelani pada adik tirinya Safeea Ahmad.

Seperti yang kita tahu, Mulan Jameela melahirkan Safeea Ahmad, buah cintanya dengan Ahmad Dhani pada 26 Februari 2011 silam.

Tepat di hari ulang tahun Shafeea, Rabu (26/2/2020), Dul Jaelani kembali mengunggah momen bersama adik perempuannya.

Baca Juga: Akhirnya Mulan Jameela Pajang Potongan Video Kemesraan Ahmad Dhani dan Maia Estianty di Sosmed

Dalam unggahan tersebut, musisi berusia 19 tahun itu terlihat sedang memeluk Shafeea yang memakai gaun berwarna merah muda.

Dul Jaelani juga mengucapkan selamat ulang tahun dan doa terbaik untuk Shafeea yang ditulisnya dalam kolom keterangan.

Baca Juga: 12 Tahun Simpan Amarah Pada Mantan Suami yang Selingkuh dengan Mulan Jameela, Maia Estianty Ungkap Perasaannya saat Kembali Bertemu Ahmad Dhani

"Safeea sayang selamat ulang tahun ya. Semoga tumbuh menjadi wanita sholehah dan tidak membantah,""