Bahkan, saat turun panggung BCL masih menitikkan air mata dan kemudian di peluk oleh para sahabatnya.
"Kak Ungee (emoji).
Selesai acara tak bisa menahan air mata (emoji).
Kuat ya kak.
Profesionalismenya bener bener (emoji)," tulis akun Lambe Turah.
Sontak unggahan itu langsung dibanjiri komentar dari para netizen.
Banyak netizen yang mengaku sedih melihat BCL dan tak kuasa menahan tangis.
"Kuat kuat kuat kak Ungee, gue perhatiin kak Unge selalu megang dada dia, ya Allah pasti dia nyesek banget itu inget suaminya, air mata gue sampe mbleweerr," tulis akun @desti_ariyanti86.
"Gue nontong langsung nangis, sedih banget," tulis akun @puthe_putri.
"Ya Tuhan baru kali ini sampai sesenggukan nangisin suami orang," tulis akun @ceciliong.
(*)