"Saya ingin mengatakan semoga kisah kami dapat membuka mata masyarakat untuk menyadari bahwa warga disabilitas dapat diasah menjadi manusia-manusia yang mandiri, produktif dan percaya diri," tulis Dea di salah satu unggahan foto Instagramnya.
Kemuliaan hati yang dimiliki Dea ini membuktikan bahwa masih banyak orang baik di sekitar kita.
Di tengah kerasnya persaingan kerja, Dea membuka sebuah ruang bagi para penyandang disabilitas yang sering dipandang sebelah mata.
Lewat usahanya, Dea ingin para penyandang disabilitas lebih percaya diri bahwa mereka bisa melakukan apa yang orang lain lakukan.
Karena kekurangan bukanlah hambatan untuk bisa berkarya dan menjadi seseorang yang berharga.(*)