Find Us On Social Media :

Virus Corona Masuk Indonesia, Konser Head In The Clouds dan Grup K-Pop B.O.Y di Jakarta Ditunda

By Mia Della Vita, Rabu, 4 Maret 2020 | 20:25 WIB

Konser Head In The Clouds dan B.O.Y di Jakarta ditunda karena virus corona.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Satu per satu berbagai perhelatan di Indonesia memundurkan jadwalnya akibat penyebaran virus corona yang makin meluas.

Terbaru, kabar penundaan datang dari festival Head In The Clouds Jakarta yang digelar oleh label rekaman 88rising.

Lewat akun Instagram resmi, Senin (2/3/2020), pihak penyelenggara mengungkap penyesalan mereka lantaran harus menunda pertunjukkan musik tersebut.

Baca Juga: Viral Pernikahan Ibu dan 3 Putrinya Sekaligus, Ternyata Ini Alasan Mereka Langsung Nikah 4 Pasang!

"Untuk keluarga Jakarta kami, karena situasi virus corona baru-baru ini maka setelah melewati pertimbangan dan penyesalan kami harus menunda Festival Head in the Clouds Jakarta," ujar 88rising.

Keputusan tersebut diambil untuk melindungi berbagi pihak yang terlibat dalam acara tesebut.

Menurut pihak penyelenggara, kesehatan dan keamanan para artis, kru, dan penonton adalah prioritas mereka.

Informasi mengenai jadwal pengganti akan diumumkan menyusul.

Baca Juga: Virus Corona Kian Meluas, Joshua Suherman Batal Nonton Konser di Singapura

Head in The Clouds awalnya dijadwalkan akan digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada 7 Maret 2020.

Festival musik tersebut menampilkan sederet musisi populer seperti Rich Brian, Niki, Day6, Joji, hingga Stephanie Poetri.

Menyusul pengumuman festival Head In The Clouds Jakarta, konser grup K-Pop B Of You (B.O.Y) di Jakarta juga ditunda karena wabah virus corona.

 Baca Juga: Layaknya Pengantin Baru, Tengok Kehidupan Rumah Tangga Ari Wibowo dan Inge yang Sudah 14 Tahun Menikah dan Tak Pernah Diterpa Gosip!

Dicepro selaku promotor konser B Of You memutuskan untuk menunda pertunjukkan yang akan diadakan pada 4 April 2020 di Tennis Senayan.

"Hal ini dilakukan demi keselamatan Meet Tous Indonesia, artis, staf, dan semua orang yang terlibat dalam konser B Of You," tulis pernyataan Dicepro lewat Instagram resminya.

Di akhirnya, pihak penyelenggara mengungkap penyesalan mereka atas penundaan ini.

"Dicepro memohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan terima kasih atas support dan pengertiannya."

"Kami mohon dukungan dan menanti kedatangan kalian semua di konser ini," tandasnya.

Baca Juga: Panik Depok Terpapar Virus Corona, Ayu Ting Ting Langsung Larang Ayahnya Bekerja: Yah Nggak Usah Kerja Dulu!

Bagi yang masih asing, B Of You adalah mantan personel boy group MYTEEN yang melakukan debut ulang sebagai grup duo di bawah agensi Music Works.

Kedua anggotanya yakni Kim Kook Heon dan Song Yu Vin merupakan peserta program acara Produce X 101 yang tayang di Mnet pada awal 2019 lalu.

B Of You telah resmi debut lewat album mini Phase One: YOU dengan lagu utama “My Angel” pada 7 Januari 2020.(*)