Dibutuhkan waktu paling cepat 6 bulan hingga 2 tahun, bahkan bisa sampai 15-20 tahun untuk perubahan sel-sel serviks normal menjadi kanker.
"Karena itu jangan heran, perempuan yang sudah menjanda 10 tahun bisa kena" ujar dr. Andi.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa para dokter juga kecolongan, karena bisa kanker serviks muncul di usia menopause.
Kadang hal itu dianggap sebagai penghabisan haid, namun sampai dua tahun berlanjut begitu ditemukan kanker sudah stadium lanjut.
Bagi wanita dihimbau untuk melakukan skrinning atau deteksi dini selama 3-5 tahun berdasarkan literatur.
(BACA: Tergantung Usia, Ternyata Bayi Punya Kebutuhan Tidurnya Masing-masing loh)
"Namun di Indonesia kita sarankan setahun sekali" terang dr. Andi.(*)