Find Us On Social Media :

Yuni Shara Tak Sungkan Elus Kepala Raffi Ahmad Saat Bertemu Kembali, Pakar Mikro Ekspresi Ungkap Makna di Balik Senyuman dan Bahasa Tubuh: Dua-duanya Nyaman!

By Novia, Selasa, 10 Maret 2020 | 13:37 WIB

Raffi Ahmad dan Yuni Shara

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Baru-baru ini pertemuan mantan kekasih beda usia ini kembali menyedot perhatian publik.

Ya, siapa lagi kalau bukan Yuni Shara dan Raffi Ahmad.

Meskipun keduanya kini telah hidup bahagia dengan jalan hidup masing-masing.

Namun, kisah masa lalu keduanya masih terus menjadi sorotan netizen.

Baca Juga: Jadi Anak Kos, Maudy Ayunda Masak Sendiri Demi Menghemat Biaya Hidup Selama Kuliah di Amerika Serikat

Bagaimana tidak, kisah asmaranya yang telah fenomenal pada saat ini nampaknya masih menyimpan atmosfir bagi para pengemarnya.

Ya, sejak hubungan asmaranya kandas, sepertinya ini menjadi kali pertama untuk Raffi Ahmad dan Yuni Shara kembali bertemu dalam suatu acara.

Melansir dari ESGE Entertainmen pada Selasa (10/3/2020) Pakar Mikro Ekspresi dan Psikologi Joice Manurung akhirnya menyoroti tingkah laku keduanya.

Menurut sang pakar ekspresi, pertemuan keduanya sampai kini masih menyimpan pesan kedekatan.

"Jadi ini juga masih tertangkap pesan dan kesan dekat gitu ya, kalau kita perhatikan," ujarnya.

Baca Juga: Bukan Dress Elegan Seperti Biasanya, Mayangsari Tampil Beda Pakai Celana Jeans Sobek-sobek Saat Arisan Geng Kepompong

Dalam sebuah video yang beredar itu, Yuni Shara pun terlihat memberikan sentuhan pada Raffi Ahmad di bagian kepala.

Sehingga pakar ekspresi kembali menuturkan pengamatannya.

"Kalau seseorang itu mampu untuk memberikan sentuhan fisik kepada orang lain, sesungguhnya secara emosional dia nyaman terhadap orang yang dia sentuh begitupun sebaliknya," ujarnya.

Selain itu respon yang terjadi saat keduanya tengah berbicara dapat diamati dan menunjukkan hal-hal yang bisa dinilai.

Menurut Joice pada saat berbincang keduanya terlihat tak lagi sungkan.

"Artinya dua-duanya nyaman dalam arti tidak ada kesungkanan, tidak ada jarak secara emosional tertentu," jelasnya

"Kalau saya lihat dari sini dua-duanya nyaman dalam membangun interaksi," tambahnya.

Baca Juga: Nikahi Pemuda yang Usianya 70 Tahun Lebih Muda, Nenek Ini Ngaku Punya Trik Pijatan Khusus untuk Puaskan Pasangannya!

Namun menurut Joice Manurung, hal ini lebih menarik ketika di lihat dari sudut pandang sang pria.

Sebab dalam video pertemuan perdana Yuni Shara dan Raffi Ahmad itu, suami Nagita Slavina lah yang lebih memperlihatkan reaksi canggung.

"Canggungnya ada misalnya dari manipulatif behavior kayak kling gitu ya (nyengir), lalu menjulurkan lidah itu adalah sebuah bentuk perilaku manipulatif yang tujuannya untuk mengalihkan kecanggungan," jelasnya.

Hanya saja saat menyorot Yuni Shara, Joice Manurung justru menerangkan sebaliknya.

Joice menyampaikan apabila dalam pertemuan tersebut, Yuni Shara justru terlihat lebih natural dan relaks.

(*)