Bastoni mengatakan pihaknya akan memanggil dokter yang mengotopsi Zefania untuk dimasukkan ke dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP).
"Nanti rencana tindak lanjut adalah memeriksa, mem-BAP dokter yang mengotopsi tersebut. Karena harus dituangkan ke dalam berkas perkara. Karena memang hasilnya bahasa medis itu semua," ungkap Bastoni.
Diberitakan sebelumnya, Zefania Carina meninggal dunia pada Jumat (7/2/2020).
Putri satu-satunya dari Karen Idol ini duga terjatuh dari lantai 6 balkon apartemen ayahnya, Arya Satria Claproth.
Selama beberapa bulan belakangan ini, Zefania memang berada di bawah pengasuhan Arya.
Menurut Karen, Arya membawa pergi Zefania sehingga ia tidak bisa menemui sang putri.