Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Festival Coachella telah dijadwalkan akan diadakan setiap akhir pekan mulai dari 10 hingga 19 April.Tetapi festival musik tahunan itu terancam ditunda karena penyebaran virus corona di Amerika Serikat semakin meluas.Mengutip Koreaboo, Selasa (10/3/2020), sudah 3 kasus yang dinyatakan positif corona di Riverside County, Amerika Serikat.
Baca Juga: Ketiga Anaknya Panggil Wanita Cantik Ini 'Mami', Nia Ramadhani Cemburu Berat dan Menyesal Sudah Titipkan Buah Hatinya Demi Berduaan dengan Ardi BakrieDaerah yang terpapar virus corona itu tidak jauh dari lokasi gelaran festival Coachella yakni Indio, California.Acara musik ini ditargetkan akan mendatangkan sekitar 250 ribu lebih penonton dari seluruh dunia selama dua pekan.Jika ada salah satu penonton yang tidak diketahui terinfeksi virus corona datang, acara itu akan berubah menjadi sebuah bencana.
Baca Juga: Dulu Wara-wiri Jadi Pesinetron hingga Tersandung Kasus Uang Panas Ratusan Juta Hasil Korupsi, Cici Tegal Kini Banting Setir Buka Warung Makan Pinggir Jalan!Mengingat potensi itu, banyak penyelenggara yang memilih untuk menunda acara mereka.Begitu juga dengan Coachella yang kabarnya tengah mempertimbangkan untuk menunda acara tersebut.Tapi tenang saja, itu masih belum menjadi keputusan pasti.Seorang sumber mengatakan keputusan akhir penyelenggara Coachella akan dikonfirmasi dalam 48 jam ke depan.Mereka dilaporkan berusaha untuk menundanya ke akhir pekan pada 9 dan 16 Oktober.Tetapi jika langkah itu tidak memungkinkan, seluruh acara dapat dibatalkan.
Baca Juga: Tak Lagi Mendekam di Sel Khusus, Lucinta Luna Dipindah ke Rutan Pondok BambuPadahal banyak penggemar yang menantikan penampilan sejumlah musisi dunia yang telah dikonfirmasi.Satu di antara penampil yang akan tampil di acara tersebut adalah BigBang.Keempat member Bigbang yakni G-Dragon, T.O.P, Daesung dan Taeyang dijadwalkan manggung pada 10 dan 17 April mendatang di Amerika Serikat.Momen itu akan menandai penampilan perdana Bigbang usai keempat member menyelesaikan wajib militer.Jika Coachella benar-benar ditunda, maka comeback BigBang juga akan tertunda.Namun hingga saat ini, YG Entertainment belum memberikan komentar apapun mengenai rumor Coachella ini. (*)