Find Us On Social Media :

Sekarang Jadi Youtuber Tajir, Atta Halilintar Pernah Pakai Minyak Goreng untuk Membuat Rambutnya Klimis Padahal Efeknya Berbahaya!

By None, Rabu, 11 Maret 2020 | 11:18 WIB

Atta Halilintar

Grid.ID - Nama Atta Halilintar menjadi salah satu youtuber Indonesia yang dikenal memiliki subscriber terbanyak.

Bahkan kekayaan Atta Halilintar disebut-sebut mencapai Rp269 miliar per tahun dari kerja kerasnya sebagai seorang youtuber.

Meski kini sudah hidup mewah bergelimang harta, siapa sangka dulu Atta Halilintar ternyata pernah hidup kekurangan.

Baca Juga: 8 Tahun Tunggu Kehadiran Sang Buah Hati, Kini Shandy Aulia Ungkapkan Kebahagia Saat Putri Kecilnya Bersedia Menemaninya Berbelanja

Jangankan untuk membeli pakaian dari brand fashion ternama, kala itu sulung dari keluarga Gen Halilintar ini bahkan tak bisa membeli gel untuk menata rambutnya.

Sebagai pengganti, Atta justru menggungakan minyak goreng untuk membuat rambutnya tetap klimis.

Hal ini diungkapkan YouTuber yang sedang diperbincangkan tengah menjalin kasih dengan Aurel Hermansyah dalam sebuah unggahan video terbarunya.

Baca Juga: Jangan Dianggap Sepele, Ini Bahaya yang Mengancam Kesehatan Bila Kamu Tidur dengan Kipas Menyala Semalaman

"Kalau lagi urgent banget demi rambut aku tetap lepek ke belakang, aku pakai minyak goreng dicampurin bedak biar wangi," ungkap Atta Halilintar.

Mendengar hal tersebut, perlu diketahui bahwa minyak goreng yang digadang-gadang sebagai minyak nabati ini memiliki kandungan bahan kimia yang tidak baik bagi kesehatan rambut.

Beberapa minyak nabati mengandung bahan kimia, BHA dan BHT (Butylated Hydroxyanisole dan Butylated Hydroxytoluene).

Baca Juga: Tes Kepribadian: Satu Gambar yang Menarik Perhatianmu Bisa Ungkap Sosok Calon Suami Idaman yang Kamu Cari!

Senyawa ini dinilai dapat merugikan kesehatan, bahkan menyebabkan timbulnya berbagai penyakit mematikan, seperti masalah sistem kekebalan, infertilitas, masalah perilaku, kerusakan hati dan ginjal, tingkat kelahiran rendah, masalah hormonal, penurunan mental, hingga kanker.

Tak hanya itu, bagi kesehatan rambut, minyak goreng dinilai dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan iritasi pada beberapa jenis rambut dan kulit kepala.

Bahkan menurut penelitian yang dipublikasikan dalam International Journal of Molecular Sciences, minyak goreng dapat merusak sel kulit kepala, dan bahayanya bisa menyebabkan kanker kulit.

Baca Juga: Sukses Turunkan Berat Badan 30 Kilo, Shindong Super Junior Syok Lihat Penampilan Terbarunya, Makin Tampan!

Baca Juga: Tak Lagi Unggah Foto Seksi, Mantan Kekasih Ammar Zoni Ranty Maria Kini Jadi Sorotan Pamer Wajah Pucat Tanpa Makeup Hingga Bintik-bintik Terlihat

Meski demikian, Atta Halilintar mengakui jika dirinya menggunakan minyak goreng sebagai pengganti gel rambut ini saat dia belum cukup memiliki uang.

"Itu dari zaman aku SD guys," jelas Atta Halilintar. (*)

Baca Juga: Pakai Baju Ketat dan Hot Pants Seksi, Kaki Ayu Ting Ting yang Dibalut Kain Justru Bikin Gagal Fokus Netizen, Ada Apa?

Artikel ini telah tayang di GridHealth.ID dengan judul Berpenghasilan Rp 22 Miliar per Bulan, Atta Halilintar Akui Pakai Minyak Goreng Sebagai Gel Rambut: 'Demi Rambut Aku Tetap Lepek'