Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari pasangan selebritis Tom Hanks dan Rita Wilson.
Dua bintang hollywood ini tiba-tiba umumkan jika mereka baru saja menerima tes untuk virus corona alias Covid-19 dan dinyatakan positif.
Kabar itu disampaikan langsung oleh Tom Hanks melalui laman Instagram pribadinya baru-baru ini.
Baca Juga: Tom Hanks dan Istri Positif Terinfeksi Virus Corona
"Halo teman-teman. Rita dan saya sedang berada di Australia. Kami merasa sedikit lelah dan mengalami gejala flu serta pegal," tulisnya seperti dikutip Grid.ID dari Instagram tomhanks pada Kamis (12/3/2020).
"Rita mengalami dingin yang datang dan pergi dan demam ringan juga," imbuhnya.
"Untuk memastikan, kami kemudian menjalani tes untuk virus corona dan dinyatakan positif," paparnya.
Baca Juga: Jadi Pengisi Suara Sheriff Woody dalam Toy Story 4, Tom Hanks Ungkap Hal Mengejutkan Soal Mainan
"Kami, keluarga Hanks, akan menjalani tes, observasi, dan diisolasi sesuai yang diwajibkan dan diperlukan," jelasnya.
"Kami juga akan terus mengabarkan perkembangan kondisi kami," tutupnya.
Perlu diketahui, pasangan ini berada di Australia dalam rangka persiapan syuting film tentang Elvis Plesley.
Baca Juga: Jangan Hanya Fokus Virus Corona, Wabah DBD Juga Sedang Tinggi!
Sebuah film yang merupakan garapan Baz Lurhman dari Warner Bros.
Sementara itu, bersamaan dengan Tom Hanks yang umumkan dirinya dinyatakan positif virus corona, Warner Bros ikut merilis pernyataan resmi mereka.
Dilansir dari laman Deadline.com, pernyataan tersebut berbunyi, "Ada anggota tim dari film yang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19".
Baca Juga: Bertambah Jadi 34 Kasus, 7 Pasien Baru yang Positif Corona di Indoensia Tertular di Luar Negeri
"Saat ini kami bekerja sama dengan instansi kesehatan Australia untuk mengidentifikasi dan menghubungi orang-orang yang melakukan kontak dengan orang tersebut," sambungnya.
"Kesehatan dan keselamatan anggota perusahaan selalu menjadi prioritas utama kami," lanjutnya.
"Oleh sebab itu, kami mengambil tindakan pencegahan untuk melindungi semua orang yang bekerja di produksi kami di seluruh dunia," tambahnya.
Baca Juga: Wabah Virus Corona Semakin Liar, Meisya Siregar Batasi Pergi ke Mal
"Sementara orang yang dites positif COVID-19 saat ini sudah menerima perawatan," tandasnya.
Terinfeksinya Tom Hanks, tentu akan menghambat proyek-proyek yang sedang dijalaninya saat ini.
Termasuk proyek film Greyhound yang akan rilis pada 12 Juni esok dan Bios dengan jadwal rilis pada 25 Desember mendatang.
Kendati demikian, beruntung Tom Hanks dicintai banyak penggemar.
Laman media sosialnya pun dibanjiri semangat, doa, serta dukungan agar sang aktor segera pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasa.
(*)