Laporan Wartawan Grid.ID Linda Rahmad
Grid.ID - Untuk berselancar di internet, Google Chrome adalah salah satu aplikasi yang kerap dipakai untuk pemakai ponsel Android.
Google Chrome merupakan sebuah peramban web terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit.
Pada bulan Januari 2012, Google Chrome telah berhasil meraih presentase 25-28% dari keseluruhan pengguna browser dunia.
Hal tersebut membuatnya sebagai browser kedua yang paling banyak digunakan setelah Mozilla Firefox.
Dilansir Grid.ID dari Phone Arena, Google Chrome untuk Android kini mendapatkan kembali tombol beranda di bilah alamat.
Meskipun menurut laporan sebelumnya tombol home hanya tersedia di Chrome versi beta terbaru untuk Android, ternyata tombol home juga ada di aplikasi versi lengkap.
Untuk mengatur halaman Pencarian Google menjadi default pencarian di ponsel kamu, cukup "klik" ikon rumah atau tombol home yang berada di samping bilah alamat.
Tak hanya berhenti di situ, Google Chrome kini juga memiliki akses emoji.