Grid.ID – Virus corona atau Covid-19 kini merebak di Indonesia bak wabah.
Tak main-main, Kementerian Kesehatan baru-baru ini membawa kabar mengejutkan usai umumkan bahwa jumlah pasien positif virus corona di Indonesia telah menginjak angka ratusan.
Mengutip Kompas.com, juru bicara penanganan virus corona di Indonesia, Achmad Yurianto menyebut jumlah pasien positif terjangkit virus corona di Indonesia meningkat menjadi 117 kasus per hari Minggu (15/3/2020).
Pengumuman ini tentu saja menggemparkan masyarakat Tanah Air mengingat bertambah 21 kasus baru sejak pengumuman yang sama sehari sebelumnya, Sabtu (14/3/2020) siang.
"Per hari ini dari lab yang saya terima pagi ya, hari ini kita dapatkan 21 kasus baru, di mana 19 di antaranya di Jakarta, 2 di Jawa Tengah," Achmad Yurianto seperti dikutip dari laman Kementerian Kesehatan pada Minggu (15/3/2020).
Lebih lanjut, Achmad Yurianto menjelaskan penambahan kasus baru di Jakarta yang begitu drastis diakibatkan oleh kontak dengan kasus sebelumnya.
Namun, fakta ini rupanya tak membuat pengacara Hotman Paris gentar dan menghentikan aktivitas sehari-harinya.
Bagaimana tidak, beberapa waktu lalu, ia justru memamerkan potretnya saat kerja bareng Raffi Ahmad untuk mengisi acara ulang tahun sebuah stasiun TV swasta.