Find Us On Social Media :

Bos Minta Kamu untuk Kerja dari Rumah? Ini 7 Cara yang Bisa Memacu Semangatmu

By Devi Agustiana, Senin, 16 Maret 2020 | 20:58 WIB

Tips memacu semangat bekerja di rumah.

Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Bekerja di rumah menjadi pilihan tepat untuk saat ini.

Beberapa perusahaan telah menerapkan work from home (WFH) menyusul semakin maraknya penyebaran covid-19.

Meski hanya berlangsung sekitar dua pekan, namun kenyamanan dalam menyelesaikan pekerjaan di rumah tetap penting. 

Baca Juga: Dorong Stroller Sambil Fashion Show, Tasya Kamila Tak Malu Tampil di Kerumunan Orang Bak Model Papan Atas

Jangan sampai kamu terlena dengan fleksibilitas waktu yang kamu gunakan di rumah.

Untuk mendukung WFH tersebut, kamu memerlukan ruang kerja yang kreatif.

Dengan begitu, saat kamu melihatnya, maka semangat kerja akan memuncak dan membuat semakin produktif.

Baca Juga: Cegah Terinfeksi Virus Corona, Presiden Jokowi Gelar Rapat dengan Menteri Lewat Konferensi Video

Beberapa tips yang bisa dilakukan untuk memacu semangat bekerja di rumah, antara lain:

  1. Jangan terlalu nyaman

Seorang desainer bernama Clive Wilkinson mengatakan bahwa menggunakan kursi yang terlalu empuk atau menaruh sebuah sofa nyaman di ruang kerja dapat memengaruhi produktivitas.

Sebagai penggantinya, kamu bisa letakan rak buku atau papan catatan dinding di salah satu sisi ruangan.