Baca Juga: Virus Corona Merebak, Dude Harlino Protektif dengan Kedua Anaknya
Jadi, Fenita tetap melaksanakan instruksi, tapi Fenita juga tetap bisa mengikuti kajian dari rumah.
"Alhamdulillah, sekarang semua tuh gak gaptek ya, semua udah bisa memanfaatkan aplikasi yang ada, kita semua dimudahin," kata Fenita Arie.
"Ketika dulu belum ada aplikasi yang support, mungkin agak berat banget," kata Fenita Arie, saat dihubungi Grid.ID melalui sambungan telepon, Rabu (18/3/2020).
Fenita mengunduh aplikasi tatap muka di telepon genggamnya.
Melalui aplikasi tersebut, Fenita bisa mendengarkan ceramah ustaz dan melakukan tanya jawab.
"Kita di grup kajian-kajian, yuk download ini ya, nanti kita sama-sama, pokoknya jam segini ya nanti kita ada kajian dari ustaz.
Baca Juga: Sumber Virus Corona Masih Menjadi Misteri, Pasien Pertama Covid-19 Baru Ditemukan
"Ustaznya juga kajian dari rumah, secara online, terus kita bisa ngikutin, kita juga ada meeting converence kan, jadi ustaz ngomong, terus ada sesi tanya jawab," tutup Fenita Arie.
(*)