Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID – Aktris Enzy Storia tunjukan kepeduliannya terhadap wabah virus corona.
Seperti diketahui wabah virus corona kini sedang menggemparkan publik.
Tak hanya Indonesia, bahkan virus corona juga menyebar ke berbagai negara.
Hal itu membuat sejumlah publik figur Indonesia untuk menyalurkan bantuan untuk mencegah virus corona di tanah air.
Salah satunya adalah Enzy Storia, aktris berusia 27 tahun ini mengumumkan niat baiknya melalui akun Instagramnya.
Dalam akun @enzystoria, ia mengunggah sebuah postingan yang menyebutkan bahwa ia dan temannya akan membantu masyarakat yang terdampak virus corona.
Dalam unggahan tersebut ia mengatakan bahwa bantuannya akan disalurkan kepada warga yang berstatus sebagai pasien dalam pengawasan (PDP) dan berposisi sebagai tulang punggung keluarga.
Baca Juga: Jadi Pemenang, Lyodra Idol Singgung Soal Kutukan Juara 1 di Indonesian Idol
Hal ini karena pasien dalam pengawasan akan diisolasi selama beberapa hari sampai dinyatakan pulih.
Oleh karena itu, niat baik Enzy adalah memberi bantuan kepada para tulang punggung keluarga yang dianggap kurang mampu namun sedang diisolasi.