Find Us On Social Media :

4 Fakta Pasien Positif Corona Asal Medan yang Meninggal Dunia, Berprofesi sebagai Dokter hingga Sempat Bepergian ke Luar Negeri

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 19 Maret 2020 | 21:14 WIB

4 Fakta Pasien Positif Corona Asal Medan yang Meninggal Dunia, Berprofesi sebagai Dokter hingga Sempat Bepergian ke Luar Negeri

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Salah satu pasien dalam pengawasan (PDP) atau terduga Covid-19 yang dirawat di RSUP Haji Adam Malik Medan dinyatakan meninggal dunia pada Selasa (17/3/2020).

Tak lama setelahnya, pihak rumah sakit umumkan jika pasien dengan kode PDP 01 tersebut positif terinfeksi Covid-19.

Melansir laman Kompas.com, hal itu disampaikan oleh Kassubag Humas Rumah RSUP Haji Adam Malik, Rosario Dorothy Simanjuntak melalui WhatsApp berdasarkan data yang masuk pada Rabu (18/3/2020) pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Terpaksa Tetap Syuting di Tengah Wabah Corona, Mischa Chandrawinata Paparkan Penjagaan Ketat di Lokasi Syuting

"Iya. Update data pasien terkait Covid-19, 10 PDP yang dirawat, 1 PDP positif, meninggal dunia," ujarnya, Rabu sore.

Berikut Grid.ID rangkum dari berbagai sumber deretan fakta tentang PDP 01.

1. Pasien diketahui berprofesi sebagai seorang dokter

Baca Juga: Bisa Jadi Tips untuk yang Work From Home, Cara Asmara Abigail saat Terjebak Lockdown di Italia bisa ditiru nih!

Beberapa waktu lalu, Kepala Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Utara (Sumut) Riadhil Akhir Lubis mengatakan ada satu Pasien Dalam Pengawasan (PDP) corona yang meninggal pada Selasa (17/3/2020).