Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Sebagai wanita yang sangat memperhatikan penampilan, munculnya jerawat mungkin memang menjadi momok yang menakutkan.
Berbagai faktor bisa menjadi penyebab munculnya jerawat pada wajah cantikmu.
Salah satunya adalah karena kulit wajah yang sering terkena rambutmu yang tidak kamu sadari sering menempel dan membuat kulit menjadi lebih berkeringat dan jerawatan.
Jika kamu pernah mengalaminya, coba simak tips dan trik yang telah Stylo Grid.ID rangkum untuk kamu pemilik rambut berponi dengan masalah jerawat di dahimu.
(Baca juga: 3 Inspirasi Model Rambut Untuk Kamu yang Memiliki Dahi Lebar)
1. Jepit poniUntuk beberapa waktu, jepitlah ponimu ke atas atau ke samping agar tidak membuat jerawat di dahimu semakin parah.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan headband atau jepitan kecil yang membuat kamu tetap terlihat cantik meski sedang melakukan trik ini.
(Baca juga: Sesuaikan Dengan Jenis Rambut, Ini 6 Jenis Sisir yang Tepat, Agar Rambut Tetap Indah)