Find Us On Social Media :

Panik karena Pandemi Corona, Ruben Onsu Rela Batalkan Jadwal Manggung Betrand Peto Selama 2 Bulan : Dikembalikan Uangnya pun Saya Siap!

By Widy Hastuti Chasanah, Jumat, 20 Maret 2020 | 13:55 WIB

Betrand Peto dan Ruben Onsu

Kini Betrand telah resmi menjadi anak Ruben Onsu, ia pun sering dipanggil ke berbagai acara untuk bernyanyi.

Baca Juga: Bukan Gelimangan Harta Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto Ungkap Alasannya Betah Tinggal di Rumah sang Orang Tua Angkat: Setiap Hari Diajakin Main Sama Ayah Bunda

Namun, baru-baru ini Ruben Onsu mengatakan bahwa ia telah membatalkan semua jadwal Betrand Peto untuk sementara waktu.

Melansir dari Wartakota, selama 2 bulan mulai Maret hingga April 2020 jadwal off air Betrand Peto dibatalkan.

"Betrand Peto full dua bulan ini acaranya cancel semua," kata Ruben Onsu setelah syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (19/3/2020).

Baca Juga: Betrand Peto Luncurkan Album Pertama di Usia 15 Tahun, Ruben Onsu: Ini Batu Pertama Buat Sinyo

Meski Betrand telah diberi honor oleh beberapa panitia, Ruben Onsu tetap membatalkan acara tersebut dan berniat untuk mengembalikan uang honor kepada panitia.

"Ada beberapa yang mau saya kembalikan uangnya, tapi pihak panitia nggak mau," ucap Ruben Onsu.

Meski ada panitia yang menerima, beberapa panitia penyelenggara justru meminta untuk mengganti tanggal daripada membatalkan kehadiran Betrand Peto.

Baca Juga: Ruben Onsu Beri Kado Seekor Kuda Asal Jerman untuk Betrand Peto, Harganya Rp 1 Milyar?

"Padahal dikembalikan uangnya pun saya siap, tapi mereka minta ganti tanggal," ujar Ruben Onsu.

Sementara itu, keputusan Ruben Onsu dilatarbelakangi karena virus corona yang saat ini  semakin mengkhawatirkan.

(*)